Kamis, Januari 16, 2025

Pemkab Ciamis Gelar Rangkaian Kegiatan Road To Hakordia

Berita Ciamis (Djavatoday.com),- Menjelang peringatan Hari Anti Korupsi Sedunia (Hakordia) Pemkab Ciamis gelar berbagai macam kegiatan yang bertajuk Road to Hakordia Tahun 2024.

Kegiatan tersebut berlangsung di Halaman Pendopo Bupati Ciamis, Jumat (6/12/2024) dengan melibatkan seluruh SKPD lingkup Pemkab Ciamis.

Kegiatan Road to Hakordia Tahun 2024 mengusung tema Teguhkan Komitmen, Berantas Korupsi, Untuk Ciamis Unggul.

Dalam acara tersebut ada berbagai macam kegiatan yakni Senam Kejujuran, Lomba Pantun antar OPD, Lomba Mewarnai Tingkat PAUD, Penampilan Hakordia Band.

Kemudian ada juga sosialisasi Pencegahan Korupsi Kepada Masyarakat dan teatrikal anti korupsi.

Pembukaan pada kegiatan tersebut secara langsung oleh Deputi Bidang Koordinasi dan Supervisi KPK RI, Irjen Pol Didik Agung Wijanarko.

Sebelum menyampaikan arahannya, Irjen Pol Didik Agung Wijanarko mengungkapkan, ia merasa bangga bisa melaksanakan berbagai kegiatan Hakordia di Kabupaten Ciamis.

“Terimakasih pada hari kemarin kita bersama melaksanakan workshop pencegahan korupsi di Kabupaten Ciamis,” ujarnya.

“Kemudian, luar biasa menjelang peringatan Hakordia 2024 acara berlanjut pada hari ini dengan berbagai macam kegiatan,” tambahnya.

Selain itu Irjen Pol Didik Agung juga mengamanatkan kepada seluruh peserta agar mulai hari ini semuanya harus berani. Berani dengan berkata jujur dan mengatan tidak terhadap Korupsi dalam bentuk apapun.

“Kita jadikan momentum Hakordia tahun ini untuk semakin berani mengatakan kejujuran dan semakin berkomitmen untuk tidak melakukan Korupsi,” tegasnya.

Dalam kegiatan Hakordia juga berlanjut pada penyerahan pengahargaan Organisasi Perangkat Daerah (OPD) Ciamis perolehan Nilai dan Predikat Tiga Besar.

Hal itu hasil evaluasi Internal Akuntabilitas Kinerja Instansi Pemerintah Perangkat Daerah lingkup Pemkab Ciamis.

Adapun penghargaan itu diberikan kepada, Inspektorat Ciamis dengan total nilai 89,80, kemudian Sekretariat Daerah Ciamis total nilai 84,70 lalu, Dinas Pariwisata total nilai 81.64. (Ayu/AA/Djavatoday.com)

Disbudpora Ciamis Lestarikan Budaya dengan Iket Sunda

Berita Ciamis (Djavatoday.com),- Ada yang berbeda di Dinas Kebudayaan, Pemuda, dan Olahraga (Disbudpora) Ciamis setiap hari Rabu. Para pegawai laki-laki kini mengenakan iket Sunda...

PSGC Ciamis Takluk 1-4 dari 757 Kepri Jaya, Kekalahan Kedua Beruntun

Berita Ciamis (Djavatoday.com),- Penampilan PSGC Ciamis di putaran kedua Liga Nusantara 2024/2025 menurun. Kali ini, PSGC Ciamis harus menerima kekalahan telak 1-4 dari 757...

Dedikasi Abah Darman, Penjaga Palang Kereta Api di Desa Karangkamulyan Ciamis

Berita Ciamis (Djavatoday.com),- Abah Darman (85), warga Kecamatan Cisaga, Kabupaten Ciamis, Jawa Barat, tetap setia menjaga palang pintu rel kereta api di Dusun Cibeka,...

Operasi Gaktibplin, Upaya Propam Polres Ciamis Tingkatkan Disiplin dan Cegah Anggota Main Judol

Berita Ciamis (Djavatoday.com),- Ada yang berbeda dalam apel pagi yang digelar di halaman Markas Kepolisian Resor (Polres) Ciamis, Jawa Barat, Senin (13/1/2025). Selain mengecek...

Terbaru