Jumat, November 22, 2024

Operasi Zebra Lodaya 2020 Polres Ciamis Fokus Penerapan Prokes 3M

Ciamis (Djavatoday.com),- Satuan Lalu Lintas Polres Ciamis menggelar Operasi Zebra Lodaya 2020 di masa pandemi Covid-19 selama dua pekan. Kali ini operasi fokus penerapan prokes atau protokol kesehatan 3M.

Dalam pelaksanaannya, Operasi Zebra Lodaya 2020 selain dalam upaya meningkatkan kesadaran masyarakat akan tertib berlalulintas. Juga lebih mengedepankan disiplin penerapan protokol kesehatan 3M. Yakni memakai masker,mencuci tangan dan menjaga jarak dalam upaya memutus mata rantai penyebaran Covid-19.

“Kita fokus penerapan prokes, dalam penegakan disiplin masyarakat terhadap prokes Covid-19. Namun sifatnya persuasif dengan sosialisasi,” ungkap Kasat Lantas Polres Ciamis, AKP Zanuar Cahyo Wibowo, saat dihubungi Djavataoday.com, Rabu (28/10/2020).

Menurutnya, dalam penerapan Adaptasi Kebiasaan Baru (AKB) petugas menempelkan stiker Ayo Pakai Masker di beberapa kendaraan.

“Petugas akan menghentikan pengendara yang tidak memakai masker atau yang berdesak-desakan di mobil,”katanya.

Kasat Lantas yang akrab disapa Bowo menuturkan selama operasi pihaknya menyediakan 1.500 buah masker.

Kendati demikian, bagi pengendara yang melanggar aturan lalulintas tetap akan diberi teguran dan tindakan tergantung jenis pelanggarannya.

“Walaupun fokus ke penerapan prokes, bagi pengendara yang terjaring tidak melengkapi kelengkapan kendaraan. Melanggar aturan lalu lintas tetap akan ditindak,” jelasnya.

Bowo menghimbau agar masyarakat menerapkan protokol kesehatan. Serta melengkapi surat-surat dan kelengkapan kendaraan agar tidak terjaring operasi.

“Tetap patuhi protokol kesehatan 3M agar mata rantai penyebaran Covid-19 bisa dicegah,” tegasnya. (AY/Djavatoday)

Longsor di Rancah Ciamis, Jalan Penghubung Kabupaten Kuningan Terancam

Berita Ciamis (Djavatoday.com),- Hujan deras yang mengguyur wilayah Kabupaten Ciamis pada Rabu (20/11/2024) sore mengakibatkan longsor di Desa Sukajadi, RT 011/RW 003, Janggalaharja, Kecamatan...

Gelar Rakor Persiapan Pilkada 2024, Ini Pesan PJ Bupati Ciamis

Berita Ciamis (Djavatoday.com),- Pemerintah Kabupaten Ciamis menggelar rapat koordinasi dalam rangka persiapan Pilkada serentak tahun 2024. Pj Bupati Ciamis, Budi Waluya memimpin rapat koordinasi tersebut...

Damkar POS WMK Rancah Bersihkan Jalan Licin di Situmandala Ciamis

Berita Ciamis (Djavatoday.com),- Akibat hujan deras yang melanda wilayah Situmandala pada Rabu malam (20/11/2024), material tanah dari saluran air terbawa arus hingga menutupi badan...

Warga Kertahayu Ciamis Ditemukan Tak Bernyawa Mengambang di Kolam

Berita Ciamis (Djavatoday.com),- Nanang Kurniawan (45), warga Dusun Kertaharja, Desa Kertahayu, Kecamatan Pamarican, Kabupaten Ciamis, ditemukan tak bernyawa mengambang di kolam ikan, Kamis (21/11/2024). Pos...

Terbaru