Jumat, November 22, 2024

Lapas Kelas IIB Ciamis Peroleh Sertifikat Halal dari BPJPH

Berita Ciamis (Djavatoday.com),- Lapas Kelas IIB Ciamis memperoleh sertifikat halal dari Badan Penyelenggara Jaminan Produk Halal (BPJPH) RI, Kamis (31/10/2024).

Hal itu tentunya sebagai bentuk pertanggungjawaban Lapas Ciamis terhadap publik atas penyelenggaraan makanan untuk tahanan dan narapidana.

Sertifikat halal tersebut diserahkan secara langsung oleh Penyelia Halal Kanwil Kementerian Agama Jawa Barat kepada Kepala Lapas Ciamis.

Kepala Lapas Kelas IIB Ciamis, Beni Nurrahman menjelaskan, sertifikat halal ini sebagai pertanggungjawaban Lapas Ciamis kepada masyarakat.

Selain itu, lanjut dia, hal tersebut juga sebagai salah satu wujud pelayanan publik yang prima dalam bidang penyelenggaraan makanan bagi tahanan dan narapidana.

“Mudah-mudahan dengan terbitnya sertifikat halal, akan lebih memberikan jaminan dan keyakinan kepada tahanan dan narapidana. Kalau produk yang mereka konsumsi itu adalah benar-benar produk yang halal,” katanya.

Sehingga, lanjut dia, akan memberikan ketenangan bagi tahanan dan narapidana dalam menjalankan ibadah dan kegiatan pembinaan yang dilaksanakan di Lapas Ciamis.

“Kami mengucapkan terima kasih kepada Badan Penyelenggara Jaminan Produk Halal yang telah mewujudkan terbitnya sertifikat halal untuk dapur Lapas Ciamis,” ucapnya.

“Sehingga menjadi dorongan bagi kami untuk terus memberikan pelayanan publik yang lebih baik lagi,” pungkasnya. (Ayu/AA/Djavatoday.com)

Longsor di Rancah Ciamis, Jalan Penghubung Kabupaten Kuningan Terancam

Berita Ciamis (Djavatoday.com),- Hujan deras yang mengguyur wilayah Kabupaten Ciamis pada Rabu (20/11/2024) sore mengakibatkan longsor di Desa Sukajadi, RT 011/RW 003, Janggalaharja, Kecamatan...

Gelar Rakor Persiapan Pilkada 2024, Ini Pesan PJ Bupati Ciamis

Berita Ciamis (Djavatoday.com),- Pemerintah Kabupaten Ciamis menggelar rapat koordinasi dalam rangka persiapan Pilkada serentak tahun 2024. Pj Bupati Ciamis, Budi Waluya memimpin rapat koordinasi tersebut...

Damkar POS WMK Rancah Bersihkan Jalan Licin di Situmandala Ciamis

Berita Ciamis (Djavatoday.com),- Akibat hujan deras yang melanda wilayah Situmandala pada Rabu malam (20/11/2024), material tanah dari saluran air terbawa arus hingga menutupi badan...

Warga Kertahayu Ciamis Ditemukan Tak Bernyawa Mengambang di Kolam

Berita Ciamis (Djavatoday.com),- Nanang Kurniawan (45), warga Dusun Kertaharja, Desa Kertahayu, Kecamatan Pamarican, Kabupaten Ciamis, ditemukan tak bernyawa mengambang di kolam ikan, Kamis (21/11/2024). Pos...

Terbaru