Jumat, November 22, 2024

Koramil Cimaragas Gotong Royong Bedah Rumah Warga Tak Mampu

Ciamis (Djavatoday.com),- Koramil Cimaragas bersama warga bergotong-royong bedah rumah bagi warga kurang mampu. Rumah itu milik Munawaroh (38) di Dusun Sukamanah Rt 17/05 Desa Cidolog, Kecamatan Cidolog, Kabupaten Ciamis, Jawa Barat, Sabtu (10/10/2020).

Danramil 1314/Cimaragas Kapten Arm Yuni Ariyadi bersama anggota babinsa berbaur dengan warga saling bahu membahu membantu warga kurang mampu.

“Ini merupakan bentuk kepedulian sosial TNI terhadap warga kurang mampu,” ujar Komandan Koramil Cimaragas Kapten Arm Yuni Ariyadi.

Yuni mengatakan bedah rumah ini terlaksana berkat donatur dari masyarakat setempat dan beberapa dermawan lainnya.

“Rencananya rumah yang dibangun berukuran 4×8 meter, lengkap dengan kamar tidur, ruang tamu, dapur dan kamar mandi,” ujar Danramil.

Komandan Koramil Cimaragas ini berharap program bedah rumah ini dapat membantu meringankan beban warga yang tidak memiliki rumah layak huni.  Yang bersangkutan dapat dengan nyaman tinggal di rumah yang layak huni, tak perlu khawatir akan roboh atau bocor saat hujan.

“Semoga bermanfaat dan bisa digunakan dengan sebaik-baiknya. Nanti sesekali kami pun akan kontrol supaya rumah dapat terawat dan bertahan lama ditempati,” kata Yuni.

Sementara itu, pemilik rumah Munawaro mengaku senang mendapat rumah baru. Ia sangat berterimakasih kepada seluruh pihak yang mau membantunya. Munaroh mengatakan kini tak khawatir lagi rumah yang ditempatinya tiba-tiba roboh dan mengancam jiwanya.

“Alhamdulillah, terima kasih kepada semua pihak yang telah membantu, kepada bapak Danramil, anggota Koramil Cimaragas, Pak Camat dan semua masyarakat. Semoga kebaikannya mendapat pahala dari Alloh SWT,” pungkas Munawaro. (AY/Djavatoday)

Longsor di Rancah Ciamis, Jalan Penghubung Kabupaten Kuningan Terancam

Berita Ciamis (Djavatoday.com),- Hujan deras yang mengguyur wilayah Kabupaten Ciamis pada Rabu (20/11/2024) sore mengakibatkan longsor di Desa Sukajadi, RT 011/RW 003, Janggalaharja, Kecamatan...

Gelar Rakor Persiapan Pilkada 2024, Ini Pesan PJ Bupati Ciamis

Berita Ciamis (Djavatoday.com),- Pemerintah Kabupaten Ciamis menggelar rapat koordinasi dalam rangka persiapan Pilkada serentak tahun 2024. Pj Bupati Ciamis, Budi Waluya memimpin rapat koordinasi tersebut...

Damkar POS WMK Rancah Bersihkan Jalan Licin di Situmandala Ciamis

Berita Ciamis (Djavatoday.com),- Akibat hujan deras yang melanda wilayah Situmandala pada Rabu malam (20/11/2024), material tanah dari saluran air terbawa arus hingga menutupi badan...

Warga Kertahayu Ciamis Ditemukan Tak Bernyawa Mengambang di Kolam

Berita Ciamis (Djavatoday.com),- Nanang Kurniawan (45), warga Dusun Kertaharja, Desa Kertahayu, Kecamatan Pamarican, Kabupaten Ciamis, ditemukan tak bernyawa mengambang di kolam ikan, Kamis (21/11/2024). Pos...

Terbaru