Minggu, November 24, 2024

Hati-hati! Penipu Catut Nama Wabup Ciamis Modus Pencarian Dana Bantuan

Berita Ciamis (Djavatoday.com),- Foto dan nama wakil Bupati (Wabup) Ciamis Yana D Putra dicatut dan dipakai untuk melakukan penipuan. Modusnya sang pelaku mengaku bisa membantu pencarian proposal dana hibah masjid.

Kepala Dinas Kominfo Ciamis Tino Armyanto membenarkan adanya pencatutan nama Wabup Ciamis yang diduga digunakan untuk menipu. Penipuan itu dilakukan melalui pesan WhatsApp.

Tino mendapat laporan dari ajudan Wabup Ciamis bahwa ada nomor WhatsApp yang memakai foto Yana D Putra mengirimkan pesan ke masyarakat. Namun nomor tersebut berbeda dengan nomor yang biasa digunakan.

“Saya dapat kiriman nomor WhatsApp berikut profilnya Wakil Bupati. Setelah kami cek itu pelaku penipuan dengan mencatut nama Wabup Ciamis. Hanya memakai foto profil pak Wabup dengan beberapa pejabat,” ungkap Tino kepada detikJabar, Rabu (15/3/2023).

Sang penipu mencoba menipu salah seorang warga pengurus Masjid. Dalam isi pesannya, penipu itu bisa membantu mencairkan proposal dana hibah untuk masjid.

“Beruntung masyarakat yang jadi sasaran tidak sampai melakukan transfer uang. Warga yang bersangkutan langsung menanyakan dan melaporkan hal itu ke ajudan,” ujar Tino.

Prihal pencatutan nama wakil Bupati Ciamis tersebut, Diskominfo Ciamis telah melakukan pengaduan konten ke Kominfo RI. Meminta supaya akun WhatsApp tersebut diblokir.

Tino mengimbau masyarakat Tatar Galuh Ciamis untuk tidak mudah percaya dengan pesan yang tiba-tiba masuk mengatasnamakan Bupati, wakil Bupati maupun pejabat lainnya. Kemudian melakukan pengecekan atau melaporkan langsung ke Diskominfo Ciamis atau aparat pemerintah terdekat. (Ayu/CN/Djavatoday)

Doel Sumbang Meriahkan Penutupan Kampanye Paslon Tunggal Pilbup Ciamis

Berita Ciamis (Djavatoday.com),- Pasangan calon (Paslon) Bupati dan Wakil Bupati Ciamis nomor urut 2, Herdiat Sunarya dan Yana D Putra, menutup masa kampanye Pilbup...

Dinas Pendidikan Ciamis Borong 8 Penghargaan di Rakor Evaluasi Pendidikan 2024

Berita Ciamis (Djavatoday.com),- Dinas Pendidikan Kabupaten Ciamis mencatat prestasi gemilang dengan meraih delapan penghargaan pada Rapat Koordinasi (Rakor) Evaluasi dan Refleksi Implementasi Peningkatan Mutu...

FjG Ciamis Ajak Masyarakat Tidak Golput di Pilkada 2024 dan Berbagi 350 Paket Nasi Box

Berita Ciamis (Djavatoday.com),- Forum Jurnalis Galuh (FJG) Ciamis melaksanakan kegiatan bakti sosial yakni membagikan 350 Nasi Kotak kepada masyarakat yang ada disekitaran Kota Ciamis,...

PKH Ciamis Terima Bantuan 5 Unit Si Puma dari YBM UP3 Tasikmalaya

Berita Ciamis (Djavatoday.com),- PKH Ciamis bersama Dinas Sosial Ciamis menerima 5 unit Si Puma dari YBM UP3 PLN Tasikmalaya bersama Srikandi PLN Tasikmalaya. Si Puma...

Terbaru