Jumat, September 20, 2024

Hari Jadi Ciamis ke 381, Pengusaha Optik Ini Bagikan Kacamata Gratis ke Siswa SMP

Berita Ciamis (Djavatoday.com),- Dalam rangka Hari Jadi Ciamis ke 381 tahun, Toko Optik Mandala di Jalan Ir Haji Juanda melakukan aksi sosial. Toko Optik tersebut membagikan ratusan kacamata gratis untuk siswa SMP dan santri.

Sebanyak 115 kacamata dibagian kepada para siswa dan santri dari 11 sekolah yang mengalami gangguan penglihatan atau rabun jauh (minus). Sebelumnya pada siswa tersebut diketahui mengalami mata minus sehingga terkendala dalam belajar. Namun mereka tidak mampu membeli kacamata karena kondisi ekonomi.

“Alhamudlillah hari ini kita berikan bantuan kacamata untuk siswa SMP dan Santri Pesantren Arisalah Ciamis dalam rangka Hari Jadi Ciamis ke 381,” ujar owner Optik Mandala Ciamis Andri Hadianto, Selasa (13/6/2023).

Harapannya, dengan pembagian kacamata gratis tersebut anak-anak sekolah dapat kembali belajar dengan semangat. Mereka tak perlu khawatir terkendala dalam pelajaran setelah mampu melihat dengan jelas.

Andri menyebut kegiatan tersebut sebagai inisiatif atas keprihatinannya dengan kondisi saat ini. Anak-anak kini lebih banyak berinteraksi dengan gadget atau handphone. Hal tersebut sebagai salah satu faktor penyebab mata anak cepat minus.

“Kami pelaku usaha di Ciamis juga ingin berkontribusi. Salah satunya memberikan bantuan ini karena memang tidak semua yang membutuhkan kacamata berkemampuan. Tagline kami cerdas karena jelas. Bisa jadi mereka itu bukan bodoh tapi hanya penglihatan terbatas yang belajar menjadi terkendala,” ucapnya.

Alya, siswa SMPN 4 Ciamis yang menerima kacamata gratis bahagia karena bisa melihat dengan jelas. Alya sudah mengalami gangguan mata sejak dua tahun lalu. Selama ini ia terkendala ketika belajar karena tidak bisa melihat jelas tulisan dalam papan tulis.

“Sekarang dapat kacamata gratis dari Mandala Optik. Alhamdulillah dapat melihat jelas. Semoga kacamata ini bermanfaat untuk saya belajar,” katanya. (CN/Djavatoday)

World Cleanup Day, Pegawai DPUPRP Ciamis Bersihkan Sungai Cileueur

Berita Ciamis (Djavatoday.com),- Pegawai Dinas PUPRP Ciamis ramai-ramai turun ke Sungai Cileueur yang ada di tengah perkotaan Ciamis, Kamis (19/9/2024) siang. Mereka bersihkan berbagai...

Sejoli Cekoki Bayi Hasil Hubungan di Luar Nikah dengan Obat Penggugur Kandungan hingga Tewas

Berita Ciamis (Djavatoday.com),- Sejoli, perempuan CSR (20) dan pria DM (21) diamankan Satreskrim Polres Ciamis. Sejoli ini diduga membunuh bayi dari hasil hubungan di...

Stabilisasi Pangan, Pj Bupati Ciamis Lakukan Gerakan Tanam Padi di Sindangkasih

Berita Ciamis (Djavatoday.com),- Dalam rangka menjaga stabilitas pangan, Pj. Bupati Ciamis, Engkus Sutisna melakukan gerakan tanam padi bersama masyarakat yang tergabung dalam Kelompok Tani...

Lama Nganggur, Pemuda Ciamis Ini Nekat Rampok Minimarket Bermodal Golok

Berita Ciamis (Djavatoday.com),- Seorang pemuda Ciamis berinisial GGS (26) warga Ciamis diamankan Satreskrim Polres Ciamis. Pria tersebut nekat merampok sebuah minimarket (alfamart) Linggasari...
TBM Cibeber
TBM Cibeber
TBM Cibeber
TBM Cibeber

Terpopuler

Lainnya