Berita Ciamis (Djavatoday.com),- Sejumlah siswa yang ikut dalam ekskul (ekstrakulikuler) jurnalistik mengikuti pelatihan pembuatan berita dan blog dari tim Djavatoday, Selasa (9/8/2022). Kegiatan dilaksanakan di Labolatorium Komputer.
Para siswa ini mendapat pelatihan mulai dari pengenalan dasar membuat sebuah karya jurnalistik. Cara membuat alamat blog pribadi hingga mengunggahnya ke blog milik mereka sendiri.
Ekskul jurnalistik di SMPN 8 Ciamis ini masih terbilang baru. Sehingga perlu adanya pengenalan dari para jurnalis yang biasa melakukan aktivitas jurnalistik. Untuk itu, pihak sekolah menggandeng tim dari Djavatoday.com dalam memberikan pelatihan kepada para siswa.
“Pelatihan ini tentunya sangat berguna bagi kami. Sehingga para siswa lebih memahami mengenai jurnalistik dan membuat karya seperti berita maupun konten media,” ujar Kepala SMPN 8 Ciamis Iros Rosita melalui Pembina Ekstrakulikuler Jurnalistik SMPN 8 Ciamis Yusuf.
Yusuf berharap pelatihan jurnalistik untuk para siswa ekskul SMPN 8 Ciamis ini tidak hanya kali ini saja. Namun bisa dilakukan secara berkala sehingga para siswa mampu membuat karya jurnalistik yang baik.
“Ke depan harapan kami, para siswa ini bisa memberikan informasi kegiatan-kegiatan sekolah melalui sebuah karya jurnalis,” ungkapnya.
Setelah mengenal jurnalistik, para siswa pun bisa membedakan mana informasi yang benar dan hoaks. Mengingat saat ini berita hoaks atau bohong banyak tersebar melalui media sosial.
Sementara itu, Direktur Djavatoday.com Ayu Yuliana mengatakan pelatihan jurnalistik ini dalam rangka anniversary Djavatoday yang ke 2 tahun.
“Media djavatoday pada usia yang kedua ini sekaligus sebagai momentum peringatan HUT RI ke 77 menyelenggarakan kegiatan Djavatoday Goes to School/Campus,” katanya.
Ayu menjelaskan kegiatan ini untuk memberikan edukasi kepada para pelajar dalam menyajikan karya jurnalistik. Hal ini sesuai dengan program literasi sekolah.
“Harapannya peserta dapat memperoleh pengetahuan tentang teknis penulisan yang baik dan bisa melahirkan insan pers untuk kalangan pelajar,” pungkasnya. (Cecep/CN/Djavatoday)