Berita Ciamis (Djavatoday.com),- Menjelang akhir tahun, Kabupaten Ciamis, Jawa Barat, gencar melakukan vaksinasi kepada masyarakat. Seperti Polres Ciamis dan Dinkes Ciamis menggelar vaksinasi massal di Alun-alun Ciamis, Sabtu (27/11/2021).
Kabag Ops Polres Ciamis Kompol Kurnia mengatakan kegiatan vaksinasi ini dalam rangka menjelang natal dan tahun baru sampai akhir tahun 2021. Salah satu upaya untuk mengantisipasi lonjakan kasus Covid-19. Saat ini kasus Covid-19 Ciamis cukup terkendali.
“Vaksinasi massal ini dalam rangka natal dan tahun baru sebagai upaya agar masyarakat sehat. Perintah pimpinan untuk Polres Ciamis target 10 ribu vaksin, baik dosis 1 maupun dosis 2. Sasarannya semua masyarakat yang telah memenuhi syarat untuk divaksinasi,” ungkapnya saat memantau Vaksinasi.
Kurnia mengatakan saat ini capaian vaksinasi dosis 1 Ciamis mencapai 60 persen. Untuk itu, Ciamis perlu lebih gencar lagi kegiatan vaksinasi untuk mencapai target 70 persen pada akhir tahun.
“Harapannya sebelum akhir tahun, kalau perlu sebelum Natal dan tahun baru capaian vaksiansi Kabupaten Ciamis sudah mencapai 70 persen,” ungkap Kurnia.
Untuk itu, Kurnia mengimbau kepada masyarakat untuk datang ke tempat pelaksanaan vaksinasi. Ke tempat pelayanan kesehatan maupun lokasi lainnya penyelenggara vaksinasi.
“Harapannya sebelum Nataru sudah mencapai 70 persen,” katanya.
Pada saat yang bersamaan, sejumlah kegiatan vaksinasi pun gencar dilakukan di tempat lainnya di Ciamis. Seperti di Gedung GGT Ciamis dan di beberapa desa yang ada di daerah. (Ayu/CN/Djavatoday)