Jumat, November 22, 2024

Bangunan Madrasah di Ciamis Ambruk saat Hujan Deras

Berita Ciamis (Djavatoday.com),- Sebuah bangunan Madrasah DTA Amaliyah di Dusun Pasiripis, Desa Sindangrasa, Kecamatan Banjaranyar, Kabupaten Ciamis, Jawa Barat, ambruk saat hujan deras. Peristiwa itu terjadi pada Minggu (27/11/2022).

Beruntung tidak ada korban jiwa dalam kejadian tersebut. Namun saat ini anak-anak tidak dapat menggunakan ruangan madrasah untuk belajar ngaji. Penyebabnya, selain karena guyuran hujan, namun kondisinya sudah tua dan lapuk.

Anggota FK Tagana Kabupaten Ciamis Deni Permana membenarkan bangunan madrasah DTA ambruk. Beruntung tidak ada korban jiwa, mengingat saat kejadian tidak ada orang.

“Suara bangunan saat ambruk terdengar cukup keras, masyarakat pun langsung berdatangan ketika mendengarnya untuk melihat kondisi bangunan,” ujar Deni, Senin (28/11/2022).

Baca Juga: Rumah Milik Warga Linggasari Ambruk, Anggota DPRD Ciamis Tinjau Lokasi

Masyarakat pun selanjutnya melaporkan kejadian tersebut kepada pemerintah setempat. Tak berlangsung lama unsur Pemerintah Desa Sindangrasa, Pemerintah Kecamatan Banjaranyar, DKM langsung datang ke lokasi madrasah ambruk. Untuk kemudian penanganan selanjutnya.

“Bangunan ambruk hanya 1 ruang madrasah yang ukurannya 6×6 meter. Kondisinya sangat parah,” ungkapnya.

Deni menjelaskan berdasarkan keterangan dari pihak terkait, kondisi bangunan sudah tua dan lapuk. Apalagi hujan deras sering mengguyur hingga mengalami kebocoran. Kayu penyangga sudah lapuk sehingga tidak kuat menyangga sampai akhirnya ambruk.

“Sekarang hujan terus menerus hampir setiap hari membuat bangunan madrasah ini tidak kuat menahannya sampai terjadi ambruk,” pungkasnya. (CN/Djavatoday)

Longsor di Rancah Ciamis, Jalan Penghubung Kabupaten Kuningan Terancam

Berita Ciamis (Djavatoday.com),- Hujan deras yang mengguyur wilayah Kabupaten Ciamis pada Rabu (20/11/2024) sore mengakibatkan longsor di Desa Sukajadi, RT 011/RW 003, Janggalaharja, Kecamatan...

Gelar Rakor Persiapan Pilkada 2024, Ini Pesan PJ Bupati Ciamis

Berita Ciamis (Djavatoday.com),- Pemerintah Kabupaten Ciamis menggelar rapat koordinasi dalam rangka persiapan Pilkada serentak tahun 2024. Pj Bupati Ciamis, Budi Waluya memimpin rapat koordinasi tersebut...

Damkar POS WMK Rancah Bersihkan Jalan Licin di Situmandala Ciamis

Berita Ciamis (Djavatoday.com),- Akibat hujan deras yang melanda wilayah Situmandala pada Rabu malam (20/11/2024), material tanah dari saluran air terbawa arus hingga menutupi badan...

Warga Kertahayu Ciamis Ditemukan Tak Bernyawa Mengambang di Kolam

Berita Ciamis (Djavatoday.com),- Nanang Kurniawan (45), warga Dusun Kertaharja, Desa Kertahayu, Kecamatan Pamarican, Kabupaten Ciamis, ditemukan tak bernyawa mengambang di kolam ikan, Kamis (21/11/2024). Pos...

Terbaru