Kamis, November 21, 2024

15 Ribu Warga Ikuti Jalan Sehat Hari Jadi Ciamis di Rancah

Berita Ciamis (Djavatoday.com),- Sebanyak 15 ribu warga eks kwadanaan Rancah mengikuti jalan sehat dalam rangka Hari Jadi Ciamis ke 380 tahun. Jalan sehat ini digelar di Lapang Suryalaksana Desa Cilengsir Kecamatan Rancah, Minggu (26/6/2022).

Dalam jalan sehat ini, Bupati Ciamis Herdiat Sunarya memberikan 5 unit sepeda motor sebagai hadiah doorprize utama. Padahal sebelumnya hanya 3 unit motor.

Terlihat masyarakat Rancah dan sekitarnya sangat antusias mengikuti jalan sehat ini. Tercatat ada 15.000 warga yang mendapat tiket jalan sehat. Mereka sangat gembira dengan kegiatan tersebut, mengingat sudah dua tahun pandemi tidak ada kegiatan tersebut.

“Agenda jalan santai ini sebagai rangkaian agenda hari jadi Kabupaten Ciamis yang ke 380. Kami kolaborasikan juga dengan HUT Bhayangkara yang ke 76,” ujar Bupati Ciamis Herdiat Sunarya dalam sambutannya.

Menurut Herdiat, manfaat dari jalan sehat ini selain menggerakkan tubuh agar tetap bugar. Juga membuat keceriaan dan kegembiraan. Mengingat tidak hanya jalan sehat saja tapi ada juga senam bersama.

Baca Juga: Jalan Sehat Hari Jadi Ciamis di Banjarsari Disambut Antusias Warga

Herdiat menjelaskan, selain hadiah utama 5 sepeda motor. Ada juga ratusan hadiah doorprize untuk warga Rancah dan sekitarnya peserta jalan sehat.

Herdiat pun mengucapkan terimakasih setinggi-tingginya kepada masyarakat yang antusias dalam memeriahkan jalan sehat yang ke 2 dalam rangka hari jadi Ciamis.

Eks Kewedanan Rancah terdiri dari 5 kecamatan yaitu kecamatan Cisaga, Kecamatan Tambaksari, Kecamatan Rajadesa, Kecamatan Sukadana dan Kecamatan Rancah.

“Alhamdulillah antusias masyarakat begitu luar biasa,” Tuturnya.

Jalan sehat ini terlaksana atas kerja sama semua pihak. Jalan sehat Ciamis tahun ini berbeda dari sebelumnya. Biasanya terpusat di Alun-alun Ciamis. Namun kini terbagi dalam 5 eks kewadanaan Ciamis. Tujuan agar seluruh masyarakat bisa ikut memeriahkan hari jadi Kabupaten Ciamis.

“Hari ini saya sangat bergembira mengingat masyarakat sangat peduli akan Hari Jadi Kabupaten Ciamis. Juga peduli kesehatan,” pungkasnya. (Ayu/CN/Djavatoday)

Longsor di Rancah Ciamis, Jalan Penghubung Kabupaten Kuningan Terancam

Berita Ciamis (Djavatoday.com),- Hujan deras yang mengguyur wilayah Kabupaten Ciamis pada Rabu (20/11/2024) sore mengakibatkan longsor di Desa Sukajadi, RT 011/RW 003, Janggalaharja, Kecamatan...

Gelar Rakor Persiapan Pilkada 2024, Ini Pesan PJ Bupati Ciamis

Berita Ciamis (Djavatoday.com),- Pemerintah Kabupaten Ciamis menggelar rapat koordinasi dalam rangka persiapan Pilkada serentak tahun 2024. Pj Bupati Ciamis, Budi Waluya memimpin rapat koordinasi tersebut...

Damkar POS WMK Rancah Bersihkan Jalan Licin di Situmandala Ciamis

Berita Ciamis (Djavatoday.com),- Akibat hujan deras yang melanda wilayah Situmandala pada Rabu malam (20/11/2024), material tanah dari saluran air terbawa arus hingga menutupi badan...

Warga Kertahayu Ciamis Ditemukan Tak Bernyawa Mengambang di Kolam

Berita Ciamis (Djavatoday.com),- Nanang Kurniawan (45), warga Dusun Kertaharja, Desa Kertahayu, Kecamatan Pamarican, Kabupaten Ciamis, ditemukan tak bernyawa mengambang di kolam ikan, Kamis (21/11/2024). Pos...

Terbaru