Minggu, November 24, 2024

Wisata Dibuka, Pemkab Ciamis Lakukan Testing PCR di Obyek Wisata

Berita Ciamis (Djavatoday.com),- Obyek wisata di Kabupaten Ciamis, Jawa Barat, kini sudah bisa beroperasi lagi. Dalam upaya pencegahan penularan virus Corona, Pemkab Ciamis akan melakukan testing PCR di Obyek wisata kepada para wisatawan secara acak atau Random.

Wakil Bupati Ciamis Yana D Putra menyampaikan hal tersebut setelah rapat evaluasi penanganan Covid-19 di ruang Oproom, Rabu (15/9/2021).

“Nantinya wisatawan yang berwisata di Ciamis harus siap melakukan testing PCR secara acak. Ini atas usulan dari Kapolres Ciamis sebagai unsur Forkopimda,” ujar Yana D Putra.

Pengetesan virus Corona ini akan diberlakukan di sejumlah destinasi wisata. Dilakukan secara acak dan pada waktu-waktu tertentu terutama di akhir pekan. Tujuannya untuk mencegah adanya penularan virus Corona di obyek wisata.

“Jadi tidak semua wisatawan di tes tapi secara random. Mudah-mudahan dengan melakukan protokol kesehatan ketat dan testing PCR di Obyek wisata ini tidak terjadi penularan Covid-19,” katanya.

Yana pun berharap kasus Covid-19 di Ciamis terus turun dan bisa masuk PPKM level 1. Meski demikian, masyarakat Ciamis jangan euforia berlebihan dan harus disiplin protokol kesehatan terutama memakai masker, cuci tangan dan jaga jarak.

“PPKM level 2 ini harus kita pertahankan, harapannya ya tentu level 1 yang jelas jangan sampai kembali ke level 3. Prokesnya harus tetap dijaga,” pungkasnya. (Ayu/CN/Djavatoday)

Doel Sumbang Meriahkan Penutupan Kampanye Paslon Tunggal Pilbup Ciamis

Berita Ciamis (Djavatoday.com),- Pasangan calon (Paslon) Bupati dan Wakil Bupati Ciamis nomor urut 2, Herdiat Sunarya dan Yana D Putra, menutup masa kampanye Pilbup...

Dinas Pendidikan Ciamis Borong 8 Penghargaan di Rakor Evaluasi Pendidikan 2024

Berita Ciamis (Djavatoday.com),- Dinas Pendidikan Kabupaten Ciamis mencatat prestasi gemilang dengan meraih delapan penghargaan pada Rapat Koordinasi (Rakor) Evaluasi dan Refleksi Implementasi Peningkatan Mutu...

FjG Ciamis Ajak Masyarakat Tidak Golput di Pilkada 2024 dan Berbagi 350 Paket Nasi Box

Berita Ciamis (Djavatoday.com),- Forum Jurnalis Galuh (FJG) Ciamis melaksanakan kegiatan bakti sosial yakni membagikan 350 Nasi Kotak kepada masyarakat yang ada disekitaran Kota Ciamis,...

PKH Ciamis Terima Bantuan 5 Unit Si Puma dari YBM UP3 Tasikmalaya

Berita Ciamis (Djavatoday.com),- PKH Ciamis bersama Dinas Sosial Ciamis menerima 5 unit Si Puma dari YBM UP3 PLN Tasikmalaya bersama Srikandi PLN Tasikmalaya. Si Puma...

Terbaru