Jumat, November 22, 2024

Tanda Rambut dan Kulit Kepala Menua, Jarang Disadari

Tanda rambut dan kulit kepala menua bisa terlihat seiring dengan pertambahan usia. Ternyata tak hanya kulit yang menunjukkan penuaan, organ-organ tubuh yang lain juga mengalami penurunan ketika bertambah umur termasuk kulit kepala dan rambut. Ketika hal-hal berikut ini terjadi, biasanya jarang disadari orang sebagai penuaan.

Berikut Tanda Rambut dan Kulit Kepala Menua

Ketika rambut dan kulit kepala mengalami penuaan, secara umum ada gejala atau keluhan yang sering muncul. Anda mungkin mengalami salah satu atau beberapa keluhan sekaligus. Agar kondisi rambut dan kulit kepala membaik, mari mulai rawat dari sekarang.

Rambut Tampak Kusam

Ternyata bukan hanya uban, rambut yang tampak kusam merupakan tanda penuaan. Hal ini terjadi karena rambut kekurangan nutrisi dan terlalu sering terkena sinar matahari. Nutrisi yang dibutuhkan rambut bisa berasal dari makanan, namun Anda juga bisa mengkonsumsi suplemen dengan kandungan Zinc dan Vitamin B.

Baca Juga: Tips Mencegah Jerawat Bagi Remaja yang Sedang Pubertas

Perawatan rambut tak cukup dengan shampo saja. Seusai keramas, gunakan conditioner yang berguna untuk menutrisi setiap helai rambut. Lindungi rambut dan kulit kepala dengan menggunakan penutup seperti hijab atau topi saat keluar di siang hari. Penggunaan hair oil juga bisa menguatkan rambut saat terkena sinar matahari.

Rambut Rapuh dan Rontok

Tanda rambut dan kulit kepala menua juga bisa dilihat dari gejala kerontokan. Kekurangan nutrisi menyebabkan rambut menjadi mudah rapuh dan rontok, ditambah lagi perlakuan kasar yang semakin merusak rambut. Menggosok-gosokan handuk pada rambut yang basah adalah kebiasaan buruk.

Selain itu, penggunaan hair dryer dan catokan rambut juga bisa memicu kerusakan. Dampaknya mungkin tidak terasa dalam waktu dekat, tetapi jika dilakukan terus menerus, rambut akan semakin rapuh seiring bertambah usia. Konsumsi kolagen tak hanya meremajakan kulit tapi juga menghambat penuaan rambut.

Kulit Kepala Bersisik

Banyak orang beranggapan bahwa penuaan terlihat dari rambut, padahal sebenarnya dimulai dari kulit kepala. Sitoresmi selaku Senior Education Manager Kerastase mengatakan, berkurangnya minyak alami rambut menyebabkan kulit kepala bersisik dan mengeluarkan serpihan seperti ketombe.

Selain karena penuaan, kulit kepala kering dan bersisik bisa disebabkan oleh kondisi kesehatan. Salah satunya dermatitis seboroik, yang memerlukan penanganan dokter. Hati-hati dalam memilih produk perawatan rambut agar tidak terjadi iritasi atau memicu reaksi alergi.

Kulit Kepala Kendur

Sama seperti area wajah dan tubuh, kulit kepala menjadi kendur ketika menua. Secara alami, tubuh manusia bisa memproduksi kolagen. Namun ketika menginjak usia 25, produksi kolagen menurun dan mengakibatkan kulit menjadi kendur. Tak heran jika kebanyakan produk anti aging banyak menambahkan kolagen, karena bertujuan untuk menjaga kulit tetap elastis.

Untuk menghambat penuaan, minuman kecantikan yang mengandung kolagen laris di pasaran sebagaimana layaknya skincare. Mengkonsumsi vitamin c juga dapat membantu pembentukan kolagen dan melindungi kulit dari ancaman radikal bebas.

Tanda rambut dan kulit kepala menua bisa dilihat dari kondisi rambut. Dari mulai rambut kusam, mudah patah, dan rontok. Tetapi penuaan yang sebenarnya ditunjukkan oleh kulit kepala. Menggunakan produk perawatan rambut dan mengkonsumsi vitamin dapat menghambat penuaan kulit kepala. (Dewi/Djavatoday)

Bahaya Paparan Zat Kimia, Berikut Dampak Terlalu Sering Mengonsumsi Snack Kemasan

Mengonsumsi snack kemasan menjadi pilihan praktis untuk camilan kapan pun dan di mana pun. Snack kemasan hadir dengan berbagai rasa yang menggugah selera, mulai...

Bunda, Yuk Kenali Penyebab, Gejala dan Cara Pencegahan Gondongan Pada Anak

Gondongan atau gondongan adalah infeksi yang disebabkan oleh virus yang menyerang kelenjar parotis, yaitu kelenjar penghasil air liur yang terletak di dekat telinga. Penyakit...

Manfaat Ubi Ungu untuk Kesehatan, Sobat Djava Wajib Tahu!

Manfaat ubi ungu ternyata sangat beragam, lho, Sobat Djava, baik untuk organ dalam tubuh hingga kecantikan. Tanaman berakar ini tak hanya memiliki rasa yang...

Tips Kesehatan Menghadapi Musim Hujan

Musim hujan sering kali membawa sejumlah tantangan kesehatan yang perlu diantisipasi. Curah hujan yang tinggi dapat memicu berbagai penyakit, mulai dari flu hingga demam...

Terbaru