Senin, November 25, 2024

Satlantas Polres Ciamis Aksi Pasang Stiker One Way 3M di Mobil

Ciamis (Djavatoday.com),- Berbagai cara dilakukan dalam upaya mencegah penyebaran virus Corona. Seperti yang dilakukan jajaran Satlantas Polres Ciamis melakukan aksi pasang stiker one way 3M kepada para pengendara di jalan.

Stiker tersebut bertuliskan AYO PAKAI MASKER di pasang di bagian belakang kendaraan dinas, angkutan umum dan barang. Tujuannya agar stiker tersebut terbaca oleh pengendara lainnya. Untuk mengingatkan masyarakat agar selalu pakai masker.

Kasat Lantas Polres Ciamis Zanuar Cahyo Wibobo mengatakan aksi ini merupakan upaya lain dari satuannya untuk mendisiplinkan masyarakat dalam menerapkan protokol kesehatan. Selain turut membantu melakukan razia masker bersama Satpol PP , Dishub dan TNI.

Aksi pasang stiker ini mulai dilakukan sejak Jumat (25/9/2020) di kawasan Alun-alun Ciamis pada pukul 19.00 WIB. Satlantas Polres Ciamis akan terus melakukan pemasangan stiker One Way tersebut di beberapa ruas jalan lainnya.

Zanuar menjelaskan saat ini kasus COVID-19 berdasarkan data dari Gugus Tugas Ciamis terus mengalami peningkatan dari hari ke hari. Untuk itu masyarakat harus menyadari pentingnya melakukan 3M.

“Menggunakan masker saat beraktivitas, mencuci tangan pakai sabun dan air mengalir dan menjaga jarak tidak berkerumun,” ungkapnya.

Adaptasi kebiasaan baru (AKB) yang sekarang diberlakukan jangan dianggap sebagai kenormalan baru. Melainkan kebiasaan dengan menerapkan protokol kesehatan dalam kehidupan sehari-hari.

“Agar masyarakat Membiasakan diri dengan Adaptasi Kebiasaan Baru (AKB) sehingga dapat Memutus mata rantai penyebaran Virus Covid-19,” tegas Kepala Satlantas Polres Ciamis yang baru bertugas di Tatar Galuh ini. (AY/Djavatoday)

Kabar Duka, Calon Wakil Bupati Ciamis Yana D Putra Meninggal Dunia

Berita Ciamis (Djavatoday.com),- Calon Wakil Bupati Ciamis, Yana D Putra meninggal dunia pada hari Senin (25/11/2024) sekitar pukul 09.45 WIB di RS Boromeus Bandung. Kabar...

Doel Sumbang Meriahkan Penutupan Kampanye Paslon Tunggal Pilbup Ciamis

Berita Ciamis (Djavatoday.com),- Pasangan calon (Paslon) Bupati dan Wakil Bupati Ciamis nomor urut 2, Herdiat Sunarya dan Yana D Putra, menutup masa kampanye Pilbup...

Dinas Pendidikan Ciamis Borong 8 Penghargaan di Rakor Evaluasi Pendidikan 2024

Berita Ciamis (Djavatoday.com),- Dinas Pendidikan Kabupaten Ciamis mencatat prestasi gemilang dengan meraih delapan penghargaan pada Rapat Koordinasi (Rakor) Evaluasi dan Refleksi Implementasi Peningkatan Mutu...

FjG Ciamis Ajak Masyarakat Tidak Golput di Pilkada 2024 dan Berbagi 350 Paket Nasi Box

Berita Ciamis (Djavatoday.com),- Forum Jurnalis Galuh (FJG) Ciamis melaksanakan kegiatan bakti sosial yakni membagikan 350 Nasi Kotak kepada masyarakat yang ada disekitaran Kota Ciamis,...
Iklan Turut Berduka - Diskominfo
Iklan Turut Berduka - Pj Bupati Ciamis
Iklan Turut Berduka - Diskominfo
Iklan Turut Berduka - Pj Bupati Ciamis

Terbaru