Senin, April 29, 2024

Wabup Yana Hadiri Panen Raya Jeruk Ladoer di Desa Wisata Janggala

Djavatoday.com, Ciamis – Wakil Bupati Ciamis, Yana D Putra hadiri kegiatan panen raya jeruk di perkebunan jeruk Ladoer Dusun Sukamaju Desa Janggala Kecamatan Cidolog, Rabu (16/06/2021). Pada kegiatan tersebut juga dilaksanakan sosialisasi Desa Wisata oleh Wabup Yana kepada masyarakat dan beberapa awak media.

Dalam sambutanya Yana menyambut baik apa yang telah dilakukan Desa Janggala dengan dilaksanakannya panen raya jeruk Ladoer dan Desa wisatanya. 

Menurutnya, kegiatan tersebut telah sejalan dengan apa yang menjadi visi Kabupaten Ciamis yaitu mantapnya kemandirian ekonomi sejahtera untuk semua. 

Kegiatan ini juga sejalan dengan misi pengembangan perekonomian yang berbasis ekonomi kerakyatan, potensi unggulan lokal dan pemberdayaan masyarakat. Selain itu juga bisa memperkuat Otonomi Desa dalam rangka mewujudkan kemandirian masyarakat. 

“Inilah yang diharapkan oleh kami jajaran Pemerintah Daerah Ciamis. Meskipun di satu sisi Desa memiliki otonomi, namun disisi lain kita ingin arah pembangunan Kabupaten Ciamis itu seiring sejalan,” ungkapnya. 

Lebih lanjut Yana menuturkan, salah satu indikator kemajuan suatu daerah atau desa khususnya, terletak pada inovasi pemimpinnya. 

“Jangan berharap suatu daerah dapat maju jika pemimpinnya tidak memiliki inovasi,”jelasnya. 

Dikatakan Yana, Pemerintah Daerah melalui dinas terkait akan senantiasa mendorong, membantu dan mengembangkan setiap potensi yang ada. 

“Kedepan Pemda melalui dinas teknis akan lebih intens mengembangkan potensi yang ada di masyarakat,,” katanya. 

Yana berharap agar apa yang menjadi harapan Desa Janggala dan Kecamatan Cidolog melalui Desa Wisatanya dapat berjalan lancar sesuai dengan yang diharapkan. 

1200 Tenaga Kerja Terserap Pada 22 Perusahaan Home Industri di Desa Janggala

Sementara itu Kepala Desa Janggala Fauzi Pangestu, mengatakan, Desa Janggala dalam hal prospek kemandirian ekonomi di bidang pertanian atau potensi wisata serta home industri saat ini bisa dikatakan sangat pesat. 

“Saat ini di Desa Janggala terdapat 22 home industri yang telah dibentuk. 22 perusahaan tersebut sudah menyerap 1200 tenaga kerja dengan perputaran uang kurang lebih 3 miliar per bulan, ” ungkap Fauzi. 

Ia menerangkan, berkembangnya home industri di Desa Janggala merupakan potensi yang luar biasa  yang harus dikembangkan oleh pemerintah desa dan pemkab Ciamis. 

“Dengan hadirnya Wakil Bupati Ciamis, menjadi semangat bagi kami untuk mengembangkan potensi jeruk Ladoer ini dan potensi- potensi yang lainya. Serta lebih jauhnya bisa menjadi PAD bagi Kabupaten Ciamis umumnya bagi semua,” tandasnya. 

“Desa Janggala siap hadir sebagai harapan dan siap mensukseskan apa yang menjadi visi misi Kabupaten Ciamis,” pungkasnya. *Zai/ArifinAT

Dampak Gempa M 6,5 Garut, 2 Rumah di Mekarjaya Ciamis Ambruk dan Rusak

Berita Ciamis (Djavatoday.com),- Dampak gempa berkekuatan 6,5 magnitudo yang mengguncang Kabupaten Garut, dua rumah di Desa Mekarjaya, Kabupaten Ciamis ikut terdampak, Sabtu (27/4/2024). Berdasarkan data,...

Cocok untuk Kulit Sawo Matang, Rekomendasi Warna Kebaya Ini Bikin Kamu Tampak Cerah!

Rekomendasi warna kebaya ini bisa menjadi pilihan pas untuk kamu yang memiliki kulit sawo matang. Warna kebaya menjadi poin yang mesti dilingkari karena berpengaruh...

5 Tips Membuat Artikel Bagi Pemula, Mudah Kok!

Tips membuat artikel sangatlah mudah, loh. Tips ini bahkan bisa diterapkan bagi para penulis pemula. Penasaran gimana caranya? Simak artikel ini sampai akhir, ya. Artikel...

Curug Green Stone Banyumas: Info HTM hingga Alamat

Curug Green Stone Banyumas merupakan sebuah objek wisata alam berupa air terjun yang memiliki pemandangan indah. Objek wisata ini merupakan satu dari rangkaian Wisata...

Terpopuler

Lainnya