Senin, November 25, 2024

Rabu Depan, Satgas Covid-19 Pusat Akan Monitoring di Ciamis

DJAVATODAY.COM, CIAMIS – Tinjau penanganan Covid-19 di daerah Satgas Penanganan Covid-19 pusat akan hadir di Kabupaten Ciamis. Monitoring akan dilaksanakan pada Rabu 5 Mei 2021 mendatang.  Kedatangan pihak Satgas tersebut diungkapkan Sekretaris Daerah Kabupaten Ciamis, Tatang, saat memimpin rapat persiapan penyambutan di Sekretariat Satgas Covid-19 Kabupaten Ciamis, Senin (3/5/2021).

“Tim Satgas Covid-19 pusat akan hadir di Ciamis pada tanggal 5 Mei, Rabu besok. Kedatangannya dalam rangka monitoring penanganan Covid-19 dan diskusi pembentukan serta penguatan Satgas Covid-19 tingkat Kabupaten, ” ungkap Tatang. 

Ia menjelaskan, kegiatan monitoring akan diisi dengan diskusi dan peninjauan lapangan. Hal ini dilakukan agar nantinya diketahui kendala yang ada di Kabupaten Ciamis terkait penanganan Covid-19. 

“Ada beberapa penilaian yang dilakukan Satgas Covid-19. Nantinya dari pihak tim penilaian Satgas yang datang ke Ciamis akan memberikan masukan terkait peningkatan fungsi Satgas dari level daerah sampai level terkecil RT/RW, ” jelasnya. 

Satgas Covid-19 Pusat Akan Kunjungi Beberapa Posko Covid-19 Desa di Ciamis

Dalam rangka mempersiapkan kehadiran Tim Monitoring Satgas Covid-19, ia menginstruksikan agar SKPD terkait yang hadir dalam rapat untuk mempersiapkan segala kebutuhan penilaian. Diantaranya prasarana dalam penanganan Covid-19. seperti isolasi dan pelayanan RSUD yang diperuntukkan penanganan Covid-19 yang sudah tersedia sebelumnya. 

“Tim Monitoring Satgas Covid-19 pusat nantinya akan mengunjungi Sekretariat Satgas Covid-19 Kabupaten dahulu, lalu dilanjut dengan mengunjungi posko-poko Covid-19 di Kelurahan Kertasari dan Desa Pawindan, ” urainya. 

Sementara itu Kepala BPBD Ciamis, Dadang Darmawan, menyampaikan kehadiran Satgas Penangan Covid-19 Pusat diwakili oleh Ivan Elisabeth Purba, Swastiningsih beserta pendamping Meilandri. Kedatangannya dalam rangka monitoring penerapan Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) skala mikro dan penanganan Covid-19 di Kabupaten Ciamis.

Tim Monitoring Akan Melanjutkan Peninjauan di Kota Banjar dan Pangandaran

Selain Ciamis, Tim tersebut juga akan mengunjungi Kota Banjar dan Kabupaten Pangandaran setelah dilakukan penilaian di Kabupaten Ciamis.

“Monitoring yang dilakukan untuk melihat sejauh mana penanganan Covid-19 di setiap daerah. Hal ini dilakukan untuk mengetahui kekurangan dan peningkatan Satgas di setiap kabupaten/kota di Indonesia,” terangnya.

Sekedar diketahui, Ivan Elisabeth Purba merupakan Rektor Universitas Sari Mutiara Indonesia. Sedangkan, Swastiningsih merupakan Dosen dari Universitas Nasional pada Program Studi Ilmu Komunikasi. Arifin/Djavatoday

Doel Sumbang Meriahkan Penutupan Kampanye Paslon Tunggal Pilbup Ciamis

Berita Ciamis (Djavatoday.com),- Pasangan calon (Paslon) Bupati dan Wakil Bupati Ciamis nomor urut 2, Herdiat Sunarya dan Yana D Putra, menutup masa kampanye Pilbup...

Dinas Pendidikan Ciamis Borong 8 Penghargaan di Rakor Evaluasi Pendidikan 2024

Berita Ciamis (Djavatoday.com),- Dinas Pendidikan Kabupaten Ciamis mencatat prestasi gemilang dengan meraih delapan penghargaan pada Rapat Koordinasi (Rakor) Evaluasi dan Refleksi Implementasi Peningkatan Mutu...

FjG Ciamis Ajak Masyarakat Tidak Golput di Pilkada 2024 dan Berbagi 350 Paket Nasi Box

Berita Ciamis (Djavatoday.com),- Forum Jurnalis Galuh (FJG) Ciamis melaksanakan kegiatan bakti sosial yakni membagikan 350 Nasi Kotak kepada masyarakat yang ada disekitaran Kota Ciamis,...

PKH Ciamis Terima Bantuan 5 Unit Si Puma dari YBM UP3 Tasikmalaya

Berita Ciamis (Djavatoday.com),- PKH Ciamis bersama Dinas Sosial Ciamis menerima 5 unit Si Puma dari YBM UP3 PLN Tasikmalaya bersama Srikandi PLN Tasikmalaya. Si Puma...
Iklan Turut Berduka - Diskominfo
Iklan Turut Berduka - Pj Bupati Ciamis
Iklan Turut Berduka - Diskominfo
Iklan Turut Berduka - Pj Bupati Ciamis

Terbaru