Senin, Mei 6, 2024

Tabrakan di Kertasari Ciamis, Sopir Angkutan Umum Terjepit

Berita Ciamis (Djavatoday.com),- Angkutan umum jurusan Ciamis-Banjar dan mobil Kijang tabrakan di Jalan Nasional Ciamis tepatnya di sekitar simpang Kertasari, Kabupaten Ciamis, Jawa Barat, Rabu (10/3/2021).

Tidak ada korban meninggal pada peristiwa kecelakaan ini. Tapi dua kendaraan yang terlibat tabrakan itu rusak di bagian depan kendaraan. Kedua sopir kendaraan itu dibawa ke rumah sakit Ciamis. Bahkan supir angkutan umum sempat terhimpit dasbor depan.

Boim, warga setempat menuturkan kejadian tabrakan di Kertasari Ciamis ini awalnya mobil angkutan umum dagang dari Ciamis ke Banjar. Tetiba dari arah berlawanan muncul mobil kijang yang terlihat oleng ke kanan.

Dua kendaraan itu jaraknya sudah berdekatan sehingga tabrakan pun tidak terhindarkan. Setelah tabrakan, mobil angkutan umum warna hijau itu sempat terguling akibat benturan yang cukup keras.

“Jadi mobil kijang terlihat ke sebelah kanan jalan masuk jalur berlawanan sehingga terjadi tabrakan di Jalan Kertasari Ciamis ini,” ucapnya.

Setelah tabrakan terjadi, warga setempat yang berada di lokasi kejadian langsung menghampiri mobil angkutan umum yang terguling dan mencoba menolong sopir saat terhimpit dasbor mobil.

Warga berjibaku sekitar 20 menit menyelamatkan sopir akhirnya terbebas dari jepitan dan langsung dibawa ke rumah sakit Ciamis.

Kejadian kecelakaan ini sudah ditangani oleh Unit Laka Satlantas Polres Ciamis. Kedua kendaraan telah diamankan untuk dilakukan penyelidikan lebih lanjut.
(AsepFR/CN/Djavatoday)

Dugaan Motif Tarsum Bunuh hingga Mutilasi Istri gegara Masalah Ekonomi

Berita Ciamis (Djavatoday.com),- Polisi mengungkap dugaan sementara motif kasus pembunuhan yang terjadi di Desa Cisontrol, Kecamatan Rancah, Kabupaten Ciamis. Tarsum (41) dengan sadis membunuh...

Kalahkan Labura Hebat FC 3-1, PSGC Ciamis Melaju ke Babak 32 Besar Liga 3 Nasional

Berita Ciamis (Djavatoday.com),- PSGC Ciamis dipastikan lolos ke babak 32 besar Liga 3 Nasional. Dalam laga ketiga grup G, PSGC Ciamis berhasil mengalahkan Labura...

Herdiat Silaturahmi ke Partai Gerindra, Siap Maju di Pilkada Ciamis 2024

Berita Ciamis (Djavatoday.com),- Herdiat Sunarya menyatakan siap kembali maju di Pilkada Ciamis 2024. Hal itu sesuai dengan dorongan dan keinginan para relawan yang menunggu...

Jelang Pilbup Ciamis 2024, PDIP dan PPP Akan Koalisi?

Berita Ciamis (Djavatoday.com),- Pengurus DPC PDIP Ciamis melakukan silaturahmi politik ke PPP Ciamis, Jumat (3/5/2024). Silaturahmi ini dilakukan menjelang Pilkada atau Pemilihan Bupati (Pilbup)...

Terpopuler

Lainnya