Kamis, November 14, 2024

Pj Bupati Ciamis Tekankan Peningkatan Pelayanan Kesehatan

Berita Ciamis (Djavatoday.com),- Pj Bupati Ciamis, Budi Waluya menegaskan pentingnya peningkatan kualitas pelayanan kesehatan serta pengelolaan keuangan, yang efisien dalam rangka mendukung kemajuan daerah.

Hal ini Budi sampaikan dalam upacara Peringatan Hari Kesehatan Nasional ke-60, di Halaman Kantor Dinas Kesehatan Ciamis, Selasa (12/11/2024).

Dalam amanatnya, Budi Waluya mengatakan, tenaga medis di Ciamis memiliki peran yang sangat vital dalam memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat.

Oleh karena itu, Pj Bupati Ciamis menekankan pentingnya setiap tenaga medis kesehatan untuk bekerja dengan penuh dedikasi dan profesionalisme. Hal itu guna memastikan pelayanan kesehatan yang maksimal.

“Kita harus terus meningkatkan pelayanan kepada masyarakat, khususnya dalam bidang kesehatan,” ucapnya.

“Pelayanan yang baik bukan hanya soal fasilitas, tetapi juga bagaimana kita mengelola sumber daya yang ada dengan sebaik-baiknya,” tambahnya.

Menurutnya, Ciamis memiliki dua Badan Layanan Umum Daerah (BLUD), yaitu RSUD Ciamis dan RSUD Kawali, serta 37 puskesmas yang tersebar di berbagai kecamatan.

Budi berharap, dengan jumlah fasilitas kesehatan yang cukup banyak, kualitas layanan yang diberikan dapat terus tingkatkan. Khususnya dalam aspek pengelolaan keuangan yang efisien.

“Penting untuk kita memastikan bahwa pengelolaan keuangan ini dilakukan secara transparan, akuntabel, dan tepat sasaran,” tegasnya.

“Semua pendapatan dan pengeluaran harus terarahkan untuk meningkatkan kualitas pelayanan publik, terutama di bidang kesehatan,” tambahnya.

Budi juga menyampaikan bahwa pengelolaan keuangan yang baik bukan hanya soal efisiensi, tetapi juga harus mengutamakan integritas.

Oleh karena itu, dalam kegiatan hari kesehatan nasional ini, Pj Bupati Ciamis juga menanamkan pentingnya nilai-nilai antikorupsi bagi seluruh aparatur daerah, terutama di sektor pelayanan publik.

“Dalam setiap tindakan kita, baik itu pengelolaan anggaran maupun pelayanan kepada masyarakat, harus senantiasa mengedepankan nilai-nilai antikorupsi,” pungkasnya. (Ayu/AA/Djavatoday.com)

Kecelakaan di Cisaga Ciamis, Pengendara Motor Tewas

Berita Ciamis (Djavatoday.com),- Sebuah kecelakaan lalu lintas terjadi di Jalan Raya Cisaga, Dusun Batununggul, Desa Mekarmukti, Kecamatan Cisaga, Kabupaten Ciamis, Rabu (13/11/2024) sekitar pukul...

Pemkab Ciamis Raih Penghargaan Daerah Kinerja Baik dalam Penyelenggaraan Tata Ruang

Berita Ciamis (Djavatoday.com),- Kabupaten Ciamis kembali mencatatkan prestasi gemilang pada puncak peringatan Hari Tata Ruang (Hantaru) Tingkat Provinsi Jawa Barat Tahun 2024. Dalam acara yang...

Debat Publik Calon Tunggal Pilkada Ciamis 2024, Paslon Hanya Jawab Pertanyaan Panelis

Berita Ciamis (Djavatoday.com),- Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Ciamis menggelar Debat Publik Terbuka bagi pasangan calon Bupati dan Wakil Bupati Ciamis 2024. Acara yang...

Polsanak, Polres Ciamis Edukasi Tertib Lalu Lintas Sejak Dini

Berita Ciamis (Djavatoday.com),- Satlantas Polres Ciamis gencar memberikan edukasi tentang aturan tata tertib lalu lintas. Kali ini melalui program Polisi Sahabat Anak (Polsanak), Satlantas...

Terbaru