Senin, November 25, 2024

PPDI Bareng Dinas Sosial Ciamis Kerja Sama Salurkan Bantuan Tangan dan Kaki Palsu untuk Disabilitas

Berita Ciamis (Djavatoday.com),- PPDI (Perkumpulan Penyandang Disabilitas Indonesia) bareng Dinas Sosial (Dinsos) Kabupaten Ciamis Kerja sama melaksanakan bakti sosial, Senin (5/8/2024). Bakti sosial pembagian tangan dan kaki palsu untuk disabilitas tersebut dilaksanakan di halaman UPTD Binas Karya dan Jamkesda Dinsos Ciamis.

Ketua PPDI Ciamis Dodo Zakaria menjelaskan kegiatan bakti sosial ini dapat terlaksana atas adanya bantuan dari lembaga di Amerika Serikat. Menurutnya, dalam kegiatan bakti sosial tersebut penyaluran kaki dan tangan palsu diberikan kepada 65 orang penerima manfaat.

“Bantuan tersebut kami kelola bersama Dinsos Ciamis dan Yayasan Peduli Tuna Daksa dari Jakarta Utara sebagai pelaksana teknis dalam pembuatan kaki dan tangan palsu,” ungkap Dodo Zakaria.

Dodo menjelaskan, kegiatan ini merupakan yang kedua kalinya. Di mana PPDI Ciamis juga kerja sama dengan Yayasan Tuna Daksa Jakarta Utara dengan menerima dana dari sebuah lembaga di Amerika Serikat.

“Bantuan ini kami salurkan langsung kepada para penerima manfaat. Untuk penerima manfaat tidak hanya adalah Ciamis, ada juga dari Banjar, Tasikmalaya, dan Pangandaran,” jelas Dodo.

Sementara itu, Kepala Dinas Sosial Ciamis Eka Permana Oktaviani menjelaskan kolaborasi tersebut bertujuan untuk membantu para penyandang disabilitas dalam melakukan aktivitas sehari-hari.

“Alhamdulillah kegiatan ini berjalan lancar. Mudah-mudahan kegiatan kolaborasi seperti ini bisa terus berlanjut,” jelasnya.

Eka juga berharap dengan adanya kolaborasi ini para penyandang disabilitas dapat lebih aktif dalam melakukan kegiatan di lingkungan masing-masing dan beraktivitas lebih baik secara mandiri.

“Ini sebagai bentuk komitmen kami dalam memberikan pelayanan sosial di Kabupaten Ciamis,” tutur Eka. (Ayu/CN/Djavatoday)

Doel Sumbang Meriahkan Penutupan Kampanye Paslon Tunggal Pilbup Ciamis

Berita Ciamis (Djavatoday.com),- Pasangan calon (Paslon) Bupati dan Wakil Bupati Ciamis nomor urut 2, Herdiat Sunarya dan Yana D Putra, menutup masa kampanye Pilbup...

Dinas Pendidikan Ciamis Borong 8 Penghargaan di Rakor Evaluasi Pendidikan 2024

Berita Ciamis (Djavatoday.com),- Dinas Pendidikan Kabupaten Ciamis mencatat prestasi gemilang dengan meraih delapan penghargaan pada Rapat Koordinasi (Rakor) Evaluasi dan Refleksi Implementasi Peningkatan Mutu...

FjG Ciamis Ajak Masyarakat Tidak Golput di Pilkada 2024 dan Berbagi 350 Paket Nasi Box

Berita Ciamis (Djavatoday.com),- Forum Jurnalis Galuh (FJG) Ciamis melaksanakan kegiatan bakti sosial yakni membagikan 350 Nasi Kotak kepada masyarakat yang ada disekitaran Kota Ciamis,...

PKH Ciamis Terima Bantuan 5 Unit Si Puma dari YBM UP3 Tasikmalaya

Berita Ciamis (Djavatoday.com),- PKH Ciamis bersama Dinas Sosial Ciamis menerima 5 unit Si Puma dari YBM UP3 PLN Tasikmalaya bersama Srikandi PLN Tasikmalaya. Si Puma...

Terbaru