Jumat, November 22, 2024

Atasi Inflasi Jelang Idul Adha, Pemkab Ciamis Gelas Operasi Pasar Murah di Rancah

Berita Ciamis (Djavatoday.com),- Pemkab Ciamis bersama Bank Indonesia (BI) Tasikmalaya dan juga OJK Tasikmalaya menggelar operasi pasar murah di Kecamatan Rancah. Kegiatan itu digelar menjelang Idul Adha 1445H, Rabu (5/6/2024).

Operasi pasar murah ini juga sebagai upaya pemerintah dalam mengatasi inflasi. Sekaligus dalam rangka Hari Jadi Ciamis yang ke 382 tahun.

Pj Bupati Ciamis Engkus Sutisna melakukan peninjauan langsung pelaksanaan OPM di halaman Kantor Kecamatan Rancah tersebut. OPM ini juga disinergikan dengan sosialisasi literasi dan juga edukasi keuangan.

Engkus berharap operasi pasar murah ini dapat membantu daya beli masyarakat dalam mencukupi kebutuhan poko.

“Dengan adanya OPM ini masyarakat bisa terbantu, mengingat sedang mengalami inflasi. Terutama beberapa hari lagi menjelang Idul Adha dan biasanya harga bahan pokok mengalami kenaikan,” ucapnya.

Engkus juga menyampaikan apresiasi dan terima kasih kepada instansi dan semua pihak terkait atas penyelenggaraan OPM ini.

“Mudah-mudahan untuk ke depan harga kebutuhan pokok di Kabupaten Ciamis cepat setabil. Sehingga daya beli masyarakat meningkat dan juga dapat merasakan kesejahteraan yang merata,” tuturnya.

Dalam OPM itu bahan pokok yang dijual mulai dari beras, telur, daging, minyak dan lainnya. Selain itu juga ada UMKM dengan berbagai produk. Sehingga masyarakat juga dapat berbelanja produk UMKM sesuai kebutuhan.

Hadir juga pada acara operasi pasar murah itu, Sekretaris Daerah Ciamis beserta jajaran, Dirut Perumda Galuh Perdana, perwakilan BI, OJK Tasikmalaya, Camat Rancah dan beserta tamu undangan lainnya. (Ayu/CN/Djavatoday)

Seribu ASN Ciamis Ikut Pecahkan Rekor MURI Pakai Sarung Tenun Terbanyak

Berita Ciamis (Djavatoday.com),- Pemerintah Kabupaten Ciamis berkomitmen untuk ikut serta dalam pemecahan rekor MURI pemakaian sarung tenun oleh ASN terbanyak. Kegiatan pemecahan rekor MURI itu...

Longsor di Rancah Ciamis, Jalan Penghubung Kabupaten Kuningan Terancam

Berita Ciamis (Djavatoday.com),- Hujan deras yang mengguyur wilayah Kabupaten Ciamis pada Rabu (20/11/2024) sore mengakibatkan longsor di Desa Sukajadi, RT 011/RW 003, Janggalaharja, Kecamatan...

Gelar Rakor Persiapan Pilkada 2024, Ini Pesan PJ Bupati Ciamis

Berita Ciamis (Djavatoday.com),- Pemerintah Kabupaten Ciamis menggelar rapat koordinasi dalam rangka persiapan Pilkada serentak tahun 2024. Pj Bupati Ciamis, Budi Waluya memimpin rapat koordinasi tersebut...

Damkar POS WMK Rancah Bersihkan Jalan Licin di Situmandala Ciamis

Berita Ciamis (Djavatoday.com),- Akibat hujan deras yang melanda wilayah Situmandala pada Rabu malam (20/11/2024), material tanah dari saluran air terbawa arus hingga menutupi badan...

Terbaru