Berita Ciamis (Djavatoday.com),- PSGC Ciamis menang atas Persitara Jakarta Utara dengan skor meyakinkan 3-1 dalam pertandingan pertama grup G Liga 3 Nasional. Pertandingan digelar di Stadion Galuh, Kabupaten Ciamis, Jawa Barat.
Gol PSGC Ciamis masing-masing dicetak Rahmad menit 16, Gunawan menit 21 dan Javan Gandi Mahendra di menit 68. Sedangkan Gol Persitara Jakarta Utara dicetak oleh Kelvin di menit ke 19.
Jalannya pertandingan, PSGC Ciamis lebih mendominasi permainan. Sedangkan Persitara lebih mengandalkan serangan balik.
“Alhamdulillah pertandingan pertama kita meraih kemenangan. Ini berkat kerja keras pemain dan dukungan masyarakat Ciamis,” ujar Asisten Pelatih PSGC Ciamis Dicky Aditya.
Meski raih kemenangan, ada beberapa hal yang perlu dievaluasi ke depannya terutama pada saat menghadapi tekanan dan serangan balik, di mana pemain PSGC nampak kedodoran.
“Kita akan evakuasi untuk pertandingan selanjutnya untuk bisa meraih kemenangan. Target kita tentu serius menang di setiap pertandingan lalu lolos ke Liga 2,” pungkasnya.
Sementara itu, Pelatih Persitara Joko Kuspito mengucapkan selamat kepada PSGC Ciamis atas kemenangan tersebut. Menurutnya, kekalahan Persitara ini karena para pemain banyak membuat kesalahan sendiri karena nerveus.
“Kita nerveus karena ini pertandingan pertama. Akan diperbaiki, anak-anak harus lebih percaya diri,” pungkasnya. (Ayu/CN/Djavatoday)