Jumat, Mei 17, 2024

Coban Rondo Malang: HTM, Daya Tarik, hingga Alamat

Coban Rondo Malang merupakan sebuah objek wisata alam yang menyuguhkan keindahan air terjun setinggi 84 meter. Air terjun ini berada di kaki Gunung Kawi dan berada pada ketinggian sekitar 1.135 meter di atas permukaan laut. Tak heran jika sajian alamnya sangat asri dengan nuansa sejuk yang menenangkan. Bagi Anda warga Jawa Timur, tak perlu jauh-jauh, nih, untuk merasakan kesegaran alam yang memesona.

Malang tak hanya identik dengan baksonya yang hampir ada di semua daerah penjuru nusantara. Potensi alamnya pun tak kalah cantik dengan daerah pariwisata lainnya, misalnya saja Dieng, Wonosobo. Berbagai objek wisata alam tersimpan di kabupaten yang mendapat julukan sebagai Kota Bunga ini.

Salah satu primadonanya adalah objek wisata alam Coban Rondo Malang. Tempat ini tak hanya menyuguhkan pesona air terjun yang begitu tinggi, tetapi juga menawarkan ragam wahana seru bertema outbound. Penasaran ada apa saja di wisata ini? Yuk, simak selengkapnya dalam uraian berikut ini, Sobat Djava!

Baca juga: Coban Ciblungan Malang, Air Terjun dengan Aliran yang Unik!

Harga Tiket Masuk Coban Rondo Malang

Sebelum kita membahas mengenai daya tarik objek wisata ini, ada baiknya Anda mengetahui terlebih dahulu harga tiketnya. Berdasarkan Instagram resminya, harga tiket masuk ke wisata ini adalah Rp35.000 per orang saat hari biasa. Sementara itu, harganya akan naik saat akhir pekan, yakni menjadi Rp40.000 per orang. Harga ini sudha termasuk tiket masuk ke area wahana dengan fasilitas gratis taman labirin, panahan, menembak, dan camping ground.

Untuk wahana lainnya seperti ATV, flying fox, dan paintball akan ada biaya secara terpisah, ya. Harga ini pun bisa saja berubah sewaktu-waktu sesuai kebijakan pihak pengelola wisata. Untuk informasi terbaru Coban Rondo Malang setiap saatnya, Anda bisa menghubungi nomor 03415025147 atau kunjungi laman Instagram @cobanrondomalang.

Daya Tarik Coban Rondo Malang

Air terjun ini memiliki daya tarik berupa ketinggiannya yang mencapai 84 meter di atas permukaan laut. Airnya jernih dengan debit yang cukup deras, apalagi saat musim hujan tiba. Deburan airnya yang jatuh dari ketinggian tebing yang melengkung menjadi suara alam yang syahdu. Sekeliling air terjun ini juga penuh dengan pepohonan yang rindang, membuat udaranya begitu sejuk dan menyegarkan.

Jatuhan air dari Coban Rondo Malang akan menabrak bebatuan dan mengalir ke tempat yang lebih rendah. Akhirnya akan membentuk sungai dengan bebatuan gelap yang eksotis. Wisatawan biasanya bermain air di sini untuk merasakan kesegaran air terjun ini yang berasal dari mata air alami. Tak jauh dari lokasi air terjun juga Anda akan menemukan hutan pinus yang menjadi tempat untukb berkemah.

Taman Labirin dan Wahana Seru Lainnya

Seperti yang telah kami terangkan sebelumnya bahwa objek wisata ini tak hanya menyuguhkan keindahan air terjun. Melainkan juga menawarkan keseruan dari ragam wahana bertema outbound. Salah satu yang populer adalah Taman Labirin yang cukup luas dan begitu asri karena pagarnya terbuat dari tanaman asli setinggi dua meter. Lebar jalannya juga mencapai 1,75 meter sehingga nyaman untuk jalan-jalan santai sembari mencari jalan keluar sambil berswafoto.

Uniknya, jalur atau rute labirin ini selalu diubah setiap 6 bulan sekali agar wisatawan tidak bosan dan makin tertantang untuk bisa menaklukannya. Selain labirin, terdapat ragam wahana lain yang bisa Anda coba. Seperti berkeliling dengan ATV, jeep, sepeda gunung, atau dengan berkuda agar lebih seru. Coban Rondo Malang juga menyediakan wahana panahan, menembak, paintball, flying fox, fun tubing, dan skuter.

Sobat Djava juga bisa bersantai sembari piknik di area hutan pinusnya yang eksotis dan sejuk. Jangan lupa untuk berkemah ataupun mencoba bermalam di penginapannya yang cozy. Ngomong-ngomong soal berkemah, tempat ini bisa menampung hingga 10.000 orang untuk berkemah, lho.

Fasilitas dan Jam Operasional

Coban Rondo Malang telah menyediakan ragam fasilitas seperti area parkir, toilet, musala, dan warung makan. Tersedia juga kios souvenir dan oleh-oleh. Berbagai spot foto, wahana, camping ground, dan penginapan juga bisa Anda sewa.

Adapun jam operasional objek wisata ini adalah mulai pukul 08.00 sampai dengan 16.00 WIB setiap hari. Sementara untuk fasilitas camping dan penginapan akan tetap beroperasi selama 24 jam. Waktu terbaik untuk berkunjung ke wisata ini adalah saat pagi hari dengan kondisi cuaca yang cerah.

Alamat Lengkap

Coban Rondo Malang berlokasi di Jl. Coban Rondo, Krajan, Pandesari, Kec. Pujon, Kabupaten Malang, Jawa Timur 65391. Berjarak sekitar 20 kilometer dari pusat kota Malang atau bisa Anda tempuh dalam waktu 40 hingga 60 menit perjalanan. Setelah tiba di area parkir, Anda akan melanjutkan perjalanan dengan berjalan kaki. Tenang, akses jalannya sudah bagus dan sepanjang jalan Anda akan merasakan sensasi kesegaran alam. (Rismawati/Djavatoday)

Masjid Perahu Sri Soewarto, Wisata Baru di Sukabumi

Masjid Perahu Sri Soewarto merupakan sebuah masjid dengan konsep yang unik karena berbentuk perahu besar. Tempat ibadah umat Islam yang satu ini juga memiliki...

Curug Dayang Sumbi Subang: HTM hingga Alamat

Curug Dayang Sumbi Subang merupakan sebuah objek wisata alam yang masih hidden gems di daerah Ciater. Objek wisata ini menyuguhkan keindahan air terjun yang...

Paralayang Bukit Sempu, Spot Ngecamp dan Berburu City Lights!

Paralayang Bukit Sempu merupakan sebuah objek wisata alam sekaligus spot camping yang berlokasi di Kabupaten Pasuruan. Akhir-akhir ini, viral di media sosial yang menampilkan...

Nikmati Keseruannya! Ini Dia Tempat Wisata yang Memiliki Wahana Rainbow Slide

Wahana rainbow slide menjadi salah satu wahana populer dengan keseruan yang menjanjikan. Rainbow slide atau perosotan pelangi mungkin sudah tidak asing lagi kedengarannya. Wahana...
Kartu Anggota Perpus
Kartu Anggota Perpus
Daftar Perpus 1
Daftar Perpus 2

Terpopuler

Lainnya