Jumat, September 27, 2024

Lepas Peserta KKN, Bupati Ciamis Ingatkan Jaga Nama Baik Almamater

Berita Ciamis (Djavatoday.com) – Bupati Ciamis Herdiat Sunarya melepas peserta Kuliah Kerja Nyata (KKN) Universitas Galuh Ciamis periode ke II tahun ajaran 2022-2023.

Kegiatan tersebut berlangsung di Halaman Pendopo Bupati Ciamis, Selasa (1/8/2023). Pada kesempatan tersebut, Bupati Ciamis melepas 936 mahasiswa.

Nantinya, ratusan peserta KKN itu akan ditempatkan di 40 Desa yang berada di 5 kecamatan yaitu Kecamatan Ciamis, Cikoneng, Sadananya, Baregbeg, dan Sindangkasih.

“Saya atas nama pribadi dan Pemkab Ciamis menyampaikan terimakasih dan apresiasi atas kerjasama dan kolaborasi yang terus terjalin dengan Universitas Galuh,” katanya.

Herdiat menyampaikan, karena tahun ini dan tahun-tahun kebelakang Unigal Ciamis senantiasa menempatkan peserta KKN di wilayah Kabupaten Ciamis.

Kemudian Bupati Herdiat menuturkan bahwa Potensi di Daerah masih banyak yang belum tergali.

“Mudah-mudah dengan adanya para peserta KKN di daerah mampu menggali ataupun mengembangkan potensi yang ada,” ujarnya.

Selanjutnya, Herdiat juga mengingatkan untuk tetap jaga nama baik pribadi dan almamater.

“Jaga almamater, jaga lembaga, jaga nama baik pribadi dan keluarga, saya tidak mau mendengar viral nya KKN yang macam-macam,” tegasnya.

Rektor Universitas Galuh Dadi mengatakan, dengan melalui kerjasama dengan Pemda Ciamis, masyarakat di daerah atau Desa dapat merasakan kontribusi dari para mahasiswa.

“Melalui program ini KKN ini, kerjasama antara Unigal dengan Pemerintah Daerah dapat berlangsung secara berkelanjutan,” ucapnya.

“Sehingga masyarakat di Desa dapat merasakan peningkatan kesejahteraan secara signifikan,” tambahnya.

Adapun tema yang di usung pada pelaksanaan KKN kali ini yakni, “Peningkatan Ekonomi berkelanjutan melalui Program KKN Universitas Galuh Tahun 2023,” pungkasnya. (Ayu/AA/Djavatoday.com)

Begini Penjelasan KPU Soal Kampanye Kotak Kosong di Pilbup Ciamis

Berita Ciamis (Djavatoday.com),- Pilbup Ciamis hanya diikuti oleh calon tunggal yakni pasangan Herdiat-Yana yang akan melawan kotak kosong. Kemudian apakah kotak kosong boleh dikampanyekan? Komisioner...

Pertama Kali Kompetisi Panahan Malam Hari di Ciamis

Berita Ciamis (Djavatoday.com),- Untuk pertama kalinya, kompetisi panahan dilaksanakan pada malam hari bertajuk Nock-Turnal League #1 2024. Event ini untuk memberikan nuansa baru bagi...

Jaga Ketahanan Pangan, Kodim 0613 Ciamis Laksanakan Panen Raya

Berita Ciamis (Djavatoday.com),- Dalam rangka ketahanan pangan nasional tahun 2024, Kodim 0613 Ciamis melaksanakan panen raya di lahan pertanian kelompok Tani Karya Makmur Kecamatan...

Pj Bupati Ciamis Ajak Masyarakat Memerangi Rokok Ilegal

Berita Ciamis (Djavatoday.com),- Pj Bupati Ciamis, Engkus Sutisna, membuka sosialisasi Peraturan Perundang-undangan Bidang Cukai di Kabupaten Ciamis, dengan fokus utama pada isu rokok ilegal. Kegiatan...
TBM Cibeber
KPU Banjar - Nomor Urut
TBM Cibeber
KPU Banjar - Nomor Urut

Terpopuler

Lainnya