Berita Ciamis (Djavatoday.com),- Dalam ajang Porsenitas X Kunci Bersama yang berlangsung di Kabupaten Majalengka, Kabupaten Ciamis berhasil menduduki peringkat 3 besar dengan meriah 20 medali. Event yang diikuti oleh sejumlah daerah antar perbatasan Jabar dan Jateng itu telah berakhir pada Sabtu (10/6/2023).
Rincian 20 medali Kabupaten Ciamis adalah 7 medali emas, 4 medali perak dan 8 perunggu. 7 medali emas dari cabor biliar di nomor 9 ball double, 9 ball single, cabor tenis meja ganda putri. Juga dari, tenis meja tunggal putri, tenis lapang tunggal putra, hadang beregu dan bulutangkis ganda putra.
4 medali perak dari cabor tenis meja double eselon, biliar 8 ball single, biliar 10 Ball double dan cabor bola voli pasir putri.
Sementara untuk 9 medali perunggu yaitu dari bulutangis beregu, bulutangkis tunggal putri, bulutangkis ganda putri, bulutangkis ganda mix, bola voli indoor, tenis lapangan perorangan putri dan tertumpah panjang putra.
Kepala Dinas Budaya Pemuda dan Olahraga (Disbudpora) Ciamis Erwan Dermawan bersyukur dengan capaian 3 besar dalam event Porsenitas X Kunci Bersama. Erwan mengucapkan terima kasih kepada atlet, pelatih dan official yang berjuang dalam Porsenitas X tersebut.
Perolehan medali dan masuk peringkat tiga besar sudah sesuai dengan target. Mengingat pada momen Porsenitas tersebut bersamaan dengan kesibungan rangkaian Hari Jadi Ciamis ke 381 tahun.
“Selamat untuk para atlet, pelatih dan official atas prestasinya. Terima kasih atas perjuangannya. Semoga di event berikutnya bisa menjadi juara umum,” katanya.
Menurut Erwan, cabor yang paling banyak menyumbang medali dari cabor biliar dengan 2 emas dan 2 perak. Kemudian cabor tenis meja dengan 2 emas dan 1 perak.
“Alhamdulillah berjalan lancar sampai selesai. Kami juga mengucapkan terima kasih kepada tim kesehatan atas kerja samanya. Event Porsenitas X Kunci Bersama tersebut bisa terlaksana dengan lancar atas sinergitas dan kolaborasi yang baik dengan semua pihak,” pungkasnya. (Ayu/CN/Djavatoday)