Minggu, November 24, 2024

Kisah Pasutri Atlet Hoki Asal Ciamis Rela Tinggalkan Buah Hati Demi Indonesia

Berita Ciamis (Djavatoday.com),- Fajar Jaelani Nugraha dan Ai Melis Kusmiati, pasangan suami istri (pasutri) atlet hoki asal Kabupaten Ciamis, turut menyumbang medali untuk Indonesia dalam Sea Games 2023 Kamboja.

Keduanya merupakan pemain dari Tim Hoki Putra dan Putri Indonesia. Dalam pesta olahraga Asia Tenggara itu, Tim Hoki Putra meraih medali emas, sedangkan tim putri meraih medali perunggu.

Perjuangan pasutri atlet hoki asal Ciamis ini tentunya tidaklah mudah. Keduanya harus meninggalkan buah hatinya yang masih bayi berusia 3 bulan. Namun demi panggilan negara, ia rela meninggalkan anaknya untuk mengharumkan nama Indonesia di kancah internasional.

“Alhamdulillah sepanjang perjalanan Hoki ikut kejuaraan di Asia Tenggara sekarang bisa mengukir sejarah bisa mendapatkan emas. Hasil kerja keras seluruh tim. Kalau istri saya meriah perunggu. Syukur dan bangga bisa mengharumkan nama Indonesia,” ujar Fajar yang didampingi istri saat ditemui di rumahnya, Desa Baregbeg, Kecamatan Baregbeg, Senin (15/5/2023).

Fajar alias Acil pun menceritakan awal pertemuannya dengan istrinya. Keduanya bertemu berkat olahraga Hoki saat Pelatda 2015. Kebetulan istrinya juga merupakan atlet hoki asla Garut.

Selanjutnya hubungan terus berjalan dan memutuskan menikah di tahun 2021 usai ikut PON. Keduanya memutuskan untuk tinggal di Ciamis. Pada 16 November 2022, keduanya dikarunia anak diberi nama Fauqiyaa Jazlyn Noureen.

“Dari hoki ini alhamdulilah bisa dapat istri dan juga pekerjaan. Kami berdua sama-sama saling mendukung, saling menguatkan ketika bertanding karena sama-sama tau kondisi,” katanya.

Untuk meningkatkan minat masyarakat terhadap olahraga Hoki, Fajar dan istrinya juga membuka Klub Galuh Hoki School.

“Harapannya hoki di Ciamis bisa lebih memasyarakat. Dukungan dari Pemkab Ciamis pun sudah bagus. Satu lagi harapan saya semoga atlet peraih emas Sea Games, pemerintah bisa mengangkat kami jadi ASN atau PPPK,” jelasnya.

Pasutri Atlet Hoki Diapresiasi Disbudpora Ciamis

Sementara itu, Kadisbudpora Ciamis Erwan Darmawan langsung mendatangi rumahnya setelah mendapat kabar pasutri atlet hoki ini pulang.

Erwan pun mengaku bangga dengan prestasi Fajar warga Ciamis yang meraih medali emas cabor Hoki di Sea Games. Hal ini tentunya menjadi momentum untuk dapat memasyarakatkan hoki di masyarakat. Terutamanya pada guru olahraga di Ciamis.

“Tentunya kami merasa bangga dan gembira pemuda asal Ciamis bisa berprestasi ditingkat nasional,” katanya. (Ayu/CN/Djavatoday)

Doel Sumbang Meriahkan Penutupan Kampanye Paslon Tunggal Pilbup Ciamis

Berita Ciamis (Djavatoday.com),- Pasangan calon (Paslon) Bupati dan Wakil Bupati Ciamis nomor urut 2, Herdiat Sunarya dan Yana D Putra, menutup masa kampanye Pilbup...

Dinas Pendidikan Ciamis Borong 8 Penghargaan di Rakor Evaluasi Pendidikan 2024

Berita Ciamis (Djavatoday.com),- Dinas Pendidikan Kabupaten Ciamis mencatat prestasi gemilang dengan meraih delapan penghargaan pada Rapat Koordinasi (Rakor) Evaluasi dan Refleksi Implementasi Peningkatan Mutu...

FjG Ciamis Ajak Masyarakat Tidak Golput di Pilkada 2024 dan Berbagi 350 Paket Nasi Box

Berita Ciamis (Djavatoday.com),- Forum Jurnalis Galuh (FJG) Ciamis melaksanakan kegiatan bakti sosial yakni membagikan 350 Nasi Kotak kepada masyarakat yang ada disekitaran Kota Ciamis,...

PKH Ciamis Terima Bantuan 5 Unit Si Puma dari YBM UP3 Tasikmalaya

Berita Ciamis (Djavatoday.com),- PKH Ciamis bersama Dinas Sosial Ciamis menerima 5 unit Si Puma dari YBM UP3 PLN Tasikmalaya bersama Srikandi PLN Tasikmalaya. Si Puma...

Terbaru