Selasa, September 17, 2024

Pertamax Turun, Warga Ciamis Lebih Pilih Antre Beli Pertalite

Berita Ciamis (Djavatoday.com),- Pemerintah resmi menurunkan harga Pertamax pada tanggal 3 Januari 2023, dari Rp 13.900 menjadi Rp 12.800 per liter. Meski turun, namun warga Ciamis lebih memilih membeli Pertalite meski harus antre.

Seperti yang terlihat pada beberapa SPBU di wilayah perkotaan Ciamis. Warga Ciamis yang mayoritas pengguna sepeda motor rela antre untuk membeli Pertalite meski selisih harganya hanya Rp 2.800 dari Pertamax.

Peni, warga Ciamis, mengaku lebih memilih membeli Pertalite yang lebih murah meski harus antre. Menurutnya, meski Pertamax sudah turun, namun harganya masih jauh lebih mahal dari Pertalite.

“Saya antre sudah 12 menit untuk beli Pertalite. Gapapa lama juga. Lumayan selisihnya. Kalau belinya 1 liter mungkin selisihnya sedikit, tapi kalau 3 sampai 4 liter kan lumayan,” katanya.

Baca Juga: Beli Biosolar di SPBU Ciamis Wajib Pakai QR Code Mulai 1 Desember

Turunnya harga Pertamax tidak membuat masyarakat Ciamis antusias untuk beralih menggunakan bahan bakar tersebut. Warga lainnya, Hera mengaku masih tetap menggunakan Pertalit, meski Pertamax sudah lebih murah dari harga sebelumnya.

“Semenjak BBM naik. Saya sekarang menjadi terbiasa menggunakan pertalite”ucapnya

Hera juga mengatakan harapannya semoga BBM bisa lebih seimbang lagi. Kasihan para pedagang yang menggunakan kendaraan.

“Sekarang saya berharap semoga pertalite juga bisa turun. Bukan hanya Pertamax saja yang turun,” ucapnya. (Ajeng/CN/Djavatoday)

Mengenal Tradisi Merlawu Situs Patapan Dipakusumah Sukadana Ciamis

Berita Ciamis (Djavatoday.com),- Tradisi Merlawu di Situs Patapan Dipakusumah di Dusun Citamiang Wetan, Desa Ciparigi, Kecamatan Sukadana, Kabupaten Ciamis, kembali dilaksanakan. Kegiatan budaya ini...

Wisatawan Serbu Bendungan Leuwikeris Ciamis saat Libur Maulid Nabi

Berita Ciamis (Djavatoday.com),- Ribuan wisatawan menyerbu destinasi wisata dadakan Bendungan Leuwikeris di Kabupaten Ciamis, Jawa Barat. Mereka memilih Bendungan Leuwikeris tujuan alternatif wisata menghabiskan...

KPU Ciamis Gelar Rakor Persiapan Pembentukan KPPS untuk Pilkada 2024

Berita Ciamis (Djavatoday.com),- Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Ciamis melaksanakan Rakor Persiapan Pembentukan Anggota KPPS untuk Pilkada tahun 2024. Kegiatan tersebut berlangsung di salah satu...

Disdukcapil Ciamis Buka Layanan Adminduk untuk Pemilih Pemula di Kawali

Berita Ciamis (Djavatoday.com),- Dinas Kependudukan dan Pendataan Sipil (Disdukcapil) Ciamis membuka layanan administrasi kependudukan (Adminduk) terutama perekaman KTP elektronik bagi pemilih pemula di Kecamatan...
TBM Cibeber
TBM Cibeber
TBM Cibeber
TBM Cibeber

Terpopuler

Lainnya