Minggu, November 24, 2024

Puluhan Rumah Warga Panawangan Ciamis Rusak Diterjang Angin Kencang

Berita Ciamis (Djavatoday.com),- Sedikitnya 55 rumah warga Kecamatan Panawangan, Kabupaten Ciamis, Jawa Barat, rusak setelah angin kencang menerjang saat hujan, Rabu (4/1/2023) sore. Selain rumah warga, Kantor Kecamatan Panawangan dan madrasah juga rusak.

Menurut data dari BPBD Ciamis, sebanyak 55 rusak bervariatif, rusak berat, sedang dan ringan. Kerusakan terjadi pada bagian atap akibat terbawa angin dan tertimpa pohon tumbang. Sedangkan 3 fasilitas umum yang rusak antara lain Kantor Kecamatan Panawangan, Masjid dan Madrasah.

Tim Pusdalops BPBD Ciamis langsung menerjunkan 2 tim terdiri dari 10 anggota untuk penanganan bencana. Petugas BPBD membantu membereskan rumah warga Panawangan yang terdampak. Warga yang rumahnya rusak berat terpaksa mengungsi ke rumah kerabatnya.

Sementara untuk aktivitas kantor Kecamatan Panawangan sementara pindah ke Kantor Korwil Dinas Pendidikan Panawangan. Sehingga pelayananan masyarakat bisa berjalan.

Pantauan, Kamis (5/1/2023), warga Panawangan yang terdampak angin kencang bergotong royong memperbaiki atap rumah. Petugas BPBD Ciamis pun membantu membersihkan puing-puing rumah dan menebang pohon yang membahayakan.

“Data sementara ada 55 rumah rusak, 1 madrasah, 1 masjid dan kantor kecamatan. Hari ini kami masih melakukan penanganan dan pendataan. Masih ada rumah yang tertimpa pohon yang belum sempat kami evakuasi,” ujar Kabid Kedaruratan dan Logistik BPBD Ciamis Memet Hikmat.

Memet pun mengingatkan bahwa cuaca ekstrim masih akan terjadi pada bulan Januari ini. BPBD Ciamis pun mengimbau masyarakat untuk waspada dan hati-hati.

“Kami mengimbau kepada warga untuk waspada. Cuaca ekstrim kemungkinan berlangsung selama Januari ini. Ditandai dengan hujan deras, angin kencang dan petir. Kalau ada kejadian bencana segera laporkan ke call center BPBD Ciamis,” ungkap Memet. (Ayu/CN/Djavatoday)

Doel Sumbang Meriahkan Penutupan Kampanye Paslon Tunggal Pilbup Ciamis

Berita Ciamis (Djavatoday.com),- Pasangan calon (Paslon) Bupati dan Wakil Bupati Ciamis nomor urut 2, Herdiat Sunarya dan Yana D Putra, menutup masa kampanye Pilbup...

Dinas Pendidikan Ciamis Borong 8 Penghargaan di Rakor Evaluasi Pendidikan 2024

Berita Ciamis (Djavatoday.com),- Dinas Pendidikan Kabupaten Ciamis mencatat prestasi gemilang dengan meraih delapan penghargaan pada Rapat Koordinasi (Rakor) Evaluasi dan Refleksi Implementasi Peningkatan Mutu...

FjG Ciamis Ajak Masyarakat Tidak Golput di Pilkada 2024 dan Berbagi 350 Paket Nasi Box

Berita Ciamis (Djavatoday.com),- Forum Jurnalis Galuh (FJG) Ciamis melaksanakan kegiatan bakti sosial yakni membagikan 350 Nasi Kotak kepada masyarakat yang ada disekitaran Kota Ciamis,...

PKH Ciamis Terima Bantuan 5 Unit Si Puma dari YBM UP3 Tasikmalaya

Berita Ciamis (Djavatoday.com),- PKH Ciamis bersama Dinas Sosial Ciamis menerima 5 unit Si Puma dari YBM UP3 PLN Tasikmalaya bersama Srikandi PLN Tasikmalaya. Si Puma...

Terbaru