Jumat, November 22, 2024

Peduli Lingkungan, Polres Ciamis dan Komunitas BOSS Tanam Pohon

Ciamis (Djavatoday.com),- Polres Ciamis bersama Komunitas Motor Trail BOSS (Brata’s Orange Sadulur Salembur) menggelar lakukan penanaman sejuta pohon. Aksi peduli lingkungan ini dilakukan di kawasan Gunung Golkar, Kecamatan Sindangkasih, Kabupaten Ciamis, Jawa Barat, Minggu (1/11/2020). Penanaman pohon pun diikuti warga, TNI dan Perhutani.

Kapolres Ciamis AKBP Dony Eka Putra beserta jajaran terjun langsung melakukan penanaman pohon. Doni mengatakan kegiatan penanaman ini sebagai  aksi nyata dari kepedulian Polri terhadap kelestarian alam.

Aksi peduli lingkungan ini salah satunya dengan melakukan penghijauan. Agar hutan tetap menjadi paru-paru dunia. Termasuk salah satu upaya guna mencegah terjadinya bencana alam terutama longsor.

“Dengan menanam pohon ini upaya mengantisipasi bencana alam seperti longsor terutama saat musim hujan. Sekaligus bisa menjaga persediaan air disaat musim hujan. Semoga penanaman pohon ini bisa memberkan manfaat kepada generasi mendatang,” jelas Doni.

Selain melakukan aksi peduli lingkungan, Polres Ciamis dan Komunitas BOSS pun menggelar aksi sosial. Mereka membangun sebuah mushala di obyek wisata Darmacaang, Kecamatan Cikoneng, Kabupaten Ciamis, Jawa Barat.

“Di tempat finis ini kami menanam pohon juga menggelar aksi bakti sosial dengan membangun sebuah mushala di hutan pinus Darmacaang. Semoga ini bisa bermanfaat bagi pengunjung wisata dan warga sekitar,” katanya.

Doni berharap aksi peduli lingkungan dengan menanam pohon ini menjadi inspirasi bagi pihak lainnya. Dengan semakin banyak yang melakukan penanaman pohon maka hutan akan semakin lestari dan persediaan air melimpah. (CN/AY/Djavatoday)

Seribu ASN Ciamis Ikut Pecahkan Rekor MURI Pakai Sarung Tenun Terbanyak

Berita Ciamis (Djavatoday.com),- Pemerintah Kabupaten Ciamis berkomitmen untuk ikut serta dalam pemecahan rekor MURI pemakaian sarung tenun oleh ASN terbanyak. Kegiatan pemecahan rekor MURI itu...

Longsor di Rancah Ciamis, Jalan Penghubung Kabupaten Kuningan Terancam

Berita Ciamis (Djavatoday.com),- Hujan deras yang mengguyur wilayah Kabupaten Ciamis pada Rabu (20/11/2024) sore mengakibatkan longsor di Desa Sukajadi, RT 011/RW 003, Janggalaharja, Kecamatan...

Gelar Rakor Persiapan Pilkada 2024, Ini Pesan PJ Bupati Ciamis

Berita Ciamis (Djavatoday.com),- Pemerintah Kabupaten Ciamis menggelar rapat koordinasi dalam rangka persiapan Pilkada serentak tahun 2024. Pj Bupati Ciamis, Budi Waluya memimpin rapat koordinasi tersebut...

Damkar POS WMK Rancah Bersihkan Jalan Licin di Situmandala Ciamis

Berita Ciamis (Djavatoday.com),- Akibat hujan deras yang melanda wilayah Situmandala pada Rabu malam (20/11/2024), material tanah dari saluran air terbawa arus hingga menutupi badan...

Terbaru