Berita Ciamis (Djavatoday.com),- Jajaran Polres Ciamis melakukan pengamanan aksi demonstrasi mahasiswa secara humanis, Senin (11/4/2022). Personel polisi tidak menggunakan kekuatan senjata dan tongkat.
Aksi unjuk rasa mahasiswa Ciamis ini menyuarakan isu nasional. Ada pemandangan menarik, saat mahasiswa melakukan long march dari Taman Lokasana, aparat keamanan bersama-sama berjalan menuju Gedung DPRD Ciamis.
Baca juga: Ingat Siaran TV Analog Dimatikan 30 April, Ini Penjelasan Diskominfo Ciamis
Terlihat Kapolres Ciamis AKBP Tony Prasetyo Yudhangkoro, bersama Dandim 0613/Ciamis Letkol Inf Wahyu Alfiyan Arisandi. Ikut bersama dengan mahasiswa melakukan longmarch menuju kantor DPRD Kabupaten Ciamis.
“Aksi ini bagian upaya persuasif saat melakukan pengamanan unjuk rasa dari mahasiswa Ciamis,” ujar Kapolres Ciamis AKBP Tony Prasetyo Yudhangkoro.
Menurutnya, melakukan pengamanan secara persuasif ini sebagai bentuk kecintaan dan kedekatan Polri-TNI terhadap mahasiswa penerus bangsa.
Baca juga: Buka Seleksi Pemuda Pelopor, Wabup Ciamis: Pemuda Harus Gila Berkreativitas
Kapolres menegaskan pengamanan ini bertujuan untuk memberikan rasa nyaman. Lebih lanjut, agar aksi demonstrasi mahasiswa dapat berlangsung aman dan tertib. Polri dan seluruh personel gabungan melaksanakan pengamanan secara humanis dan persuasif.
“Sesuai arahan dari Kapolda Jabar, semua personel tidak menggunakan kekuatan senjata dan tongkat. Pengamanan unjuk rasa ini kita lakukan dalam situasi yang damai. Juga ketika ada hal yang kurang berkenan, saya ingatkan semua agar sabar jangan sampai ada kekerasan. Ayomi adik-adik mahasiswa kita,” pungkasnya. (Ayu/CN/Djavatoday)