Senin, November 25, 2024

Bupati Ciamis Resmikan Cafe and Resto Villa Cigintung View

Djavatoday.com, Ciamis – Bupati Ciamis Herdiat Sunarya meresmikan cafe and resto Villa Cigintung View (VCV) yang terletak di Desa Talagasari, Kecamatan Kawali, Kabupaten Ciamis, Minggu (9/1/2022), siang.

Berbagai tokoh masyarakat dan warga setempat turut serta memeriahkan Grand Opening cafe and resto VCV tersebut. 

Dalam Sambutannya Bupati Herdiat menyebutkan, wilayah desa cafe and resto CVC yakni Desa talagasari termasuk daerah yang telah ditetapkan menjadi desa wisata. Sementara untuk wilayah Kabupaten Ciamis baru ada 30 desa yang memenuhi kategori desa wisata. 

Menurutnya, sektor pariwisata merupakan salah satu unggulan pemerintah Kabupaten Ciamis. Ia mendukung berbagai inovasi dan investasi dalam meningkatkan perkembangan pariwisata di Ciamis seperti halnya cafe and resto VCV.

“Kami mendorong owner  cafe and resto VCV, yang berinisiatif untuk investasikan memajukan potensi pariwisata untuk memajukan Ciamis,” ucapnya.

Dalam hal potensi alam, Herdiat menerangkan, Kabupaten Ciamis memiliki potensi alam dan pegunungan yang menunjang aktivitas wisata.

“Berbagai potensi alam menjadi modal Ciamis, oleh karena itu perlu ditata dan dikelola secara profesional dalam memajukan Kabupaten Ciamis. Pemkab pun akan turut mendorong termasuk pengadaan akses jalan ke lokasi wisata,” ujarnya.

“Meskipun kondisi keuangan pemkab Ciamis dalam kondisi defisit, kita tidak patah semangat dan pembangun diupayakan tetap berjalan secara bertahap,” teang Herdiat.

Sementara itu, pemilik cafe and resto CVC Wawan memaparkan bahwa cafe tersebut telah dilakukan soft opening pada 8 Mei 2020. Namun baru beroperasi penuh selama 7 bulan, karena terkendala pandemi termasuk aturan PPKM yang membatasi aktivitas usaha.

Lanjutnya, Desa Talagasari merupakan daerah desa wisata, adanya cafe and resto Villa Cigintung View ini diharapkan mampu menopang pariwisata disekitar Talagasari.

“Diharapkan Cigintung ini menjadi tujuan wisata baik domestik maupun internasional. Semoga bisa diterima masyarakat dan menjadi bagian masyarakat,” tutupnya. *ArifinAT/Djavatoday.com

Doel Sumbang Meriahkan Penutupan Kampanye Paslon Tunggal Pilbup Ciamis

Berita Ciamis (Djavatoday.com),- Pasangan calon (Paslon) Bupati dan Wakil Bupati Ciamis nomor urut 2, Herdiat Sunarya dan Yana D Putra, menutup masa kampanye Pilbup...

Dinas Pendidikan Ciamis Borong 8 Penghargaan di Rakor Evaluasi Pendidikan 2024

Berita Ciamis (Djavatoday.com),- Dinas Pendidikan Kabupaten Ciamis mencatat prestasi gemilang dengan meraih delapan penghargaan pada Rapat Koordinasi (Rakor) Evaluasi dan Refleksi Implementasi Peningkatan Mutu...

FjG Ciamis Ajak Masyarakat Tidak Golput di Pilkada 2024 dan Berbagi 350 Paket Nasi Box

Berita Ciamis (Djavatoday.com),- Forum Jurnalis Galuh (FJG) Ciamis melaksanakan kegiatan bakti sosial yakni membagikan 350 Nasi Kotak kepada masyarakat yang ada disekitaran Kota Ciamis,...

PKH Ciamis Terima Bantuan 5 Unit Si Puma dari YBM UP3 Tasikmalaya

Berita Ciamis (Djavatoday.com),- PKH Ciamis bersama Dinas Sosial Ciamis menerima 5 unit Si Puma dari YBM UP3 PLN Tasikmalaya bersama Srikandi PLN Tasikmalaya. Si Puma...

Terbaru