Jumat, Mei 17, 2024

Agun Gunandjar Sosialisasi 4 Pilar Berbangsa dan Bernegara ke PSBI

Berita Ciamis (Djavatoday.com),- Anggota Komisi XI DPR RI Dapil Jabar X Agun Gunandjar Sudarsa menggelar sosialisasi 4 pilar kehidupan berbangsa dan bernegara kepada penerima manfaat PSBI (program sosial Bank Indonesia). Kegiatan ini digelar di Hotel Priangan Ciamis, Sabtu (4/12/2021).

Dalam sosialisasi 4 pilar tersebut, Agun mengaku berkolaborasi dengan kegiatan DPR terkait program kemitraan atau mitra-mitra kerja.

“Dalam masa pandemi Covid-19 ini bisa berkontribusi untuk mengatasi problem masyarakat. Seperti persoalan keterbatasan gerak barang dan jasa. Sehingga perputaran ekonomi pun terdampak,” ujar Agun.

Menurutnya, maka dari itu sosialisasi 4 pilar kehidupan berbangsa dan bernegara ini secara khusus untuk para penerima manfaat PSBI.

“Dalam satu tahun ini banyak yang menerima PSBI yang menerima manfaatnya. Seperti lembaga pendidikan, madrasah diniyah, MI, DKM Masjid serta pelaku UMKM,” tutur Agun.

Agun mengatakan, kondisi pandemi saat ini, DPR bersama mitra kerja yakni Bank Indonesia dan OJK turun ke masyarakat. Membantu bagaimana menangani permasalahan pandemi saat ini.

“Solusinya menghadapi Covid-19 itu adalah dengan gotong royong. Menghargai satu dengan yang lain dan memberi kesempatan kepada orang lain. Niscaya keamanan, ketertiban, kedamaian akan lebih baik,” kata Agun.

Agun pun mengajak masyarakat agar menjadi insan yang tidak sombong. Semuanya harus bersatu dan tetap konsisten menuju masyarakat yang adil dan makmur. (Ayu/CN/Djavatoday)

Dadan Khoerul Ma, Siswa SDN 3 Selacai Wakili Ciamis di O2SN Provinsi

Berita Ciamis (Djavatoday.com), Dadan Khoerul Ma, Siswa SDN 3 Selacai, Kecamatan Cipaku, Kabupaten Ciamis menjadi juara 1 O2SN (olimpiade olahraga siswa nasional) cabang bulutangkis...

Herdiat Sunarya Kembali Jadi Ketua PBVSI Ciamis, Prioritaskan Pembinaan Atlet

Berita Ciamis (Djavatoday.com),- Herdiat Sunarya terpilih kembali sebagai Ketua Persatuan Bola Voli Seluruh Indonesia (PBVSI) Ciamis masa bakti 2024-2028. Herdiat terpilih secara aklamasi melalui...

11 Desa di Kecamatan Panawangan Ciamis Berstatus Mandiri

Berita Ciamis (Djavatoday.com),- Indeks Desa Membangun (IDM) tahun 2024 Kecamatan Panawangan, Kabupaten Ciamis, meningkat. Dari 18 desa, sebanyak 11 desa sudah berstatus mandiri. Sedangkan...

Raih Hasil Imbang Atas Persip Pekalongan 3-3, PSGC Ciamis Lolos ke 16 Besar Liga 3 Nasional

Berita Ciamis (Djavatoday.com), - PSGC Ciamis lolos ke babak 16 besar Liga 3 Nasional. Dalam laga terakhir di grup 3, PSGC Ciamis berhasil mengimbangi...
Kartu Anggota Perpus
Kartu Anggota Perpus
Daftar Perpus 1
Daftar Perpus 2

Terpopuler

Lainnya