Sabtu, April 20, 2024

5 Destinasi Wisata di Yogyakarta yang Cocok Untuk Melepas Penat

Jika membahas tentang liburan, Yogyakarta pasti tak luput dalam daftar kunjunganmu. Kota Pelajar ini memiliki segudang destinasi wisata menarik yang sayang jika dilewatkan. Selain Candi Prambanan, Taman Siswa dan yang lainnya, ada beberapa destinasi wisata seru yang bisa kamu kunjungi selama berlibur di Yogyakarta.  

Yogyakarta merupakan daerah istimewa yang terkenal dengan kearifan lokalnya. Selain tempat wisata yang bertema edukasi, disini kamu juga akan menemukan sejumlah tempat wisata yang menyenangkan. Berikut rekomendasi sejumlah destinasi wisata di Yogyakarta, antara lain :

Baca juga : Florawisata D’Castello Ciater, Taman Bunga Terbesar di Subang

Bukit Bintang

Bukit Bintang adalah salah satu tempat wisata yang menawarkan panorama alam yang indah. Tempat ini sangat cocok untuk relaksasi karena letaknya yang berada di ketinggian.

Biasanya, orang-orang akan cenderung lebih bahagia dan melupakan kepenatan mereka saat melihat pemandangan dari atas ketinggian. Kamu juga bisa mengajak keluarga untuk mengunjungi objek wisata ini karena Bukit Bintang memang menyajikan panorama alam yang luar biasa.

Objek wisata ini terletak di Jalan Wonosari, Gunung Kidul, Yogyakarta. Berbagai macam kuliner lezat juga bisa kamu coba sambil melihat keindahan kota Yogyakarta dari atas bukit.

Jogja Bay Pirates Adventure Waterpark

Jika kamu sekeluarga suka main air, tak ada salahnya untuk berkunjung ke Jogja Bay Pirates Adventure Waterpark. Kamu bisa berenang dan mencoba beberapa wahana yang memacu adrenalin. Di sini juga terdapat atraksi wahana air terbesar dan terlengkap yang sudah bertandar internasional.

Jogja Bay Pirates Adventure Waterpark mengusung tema perkampungan tua bajak laut yang bernuansa tropical lust yang dipenuhi tanaman hijau dan juga thematic old pirates.

Ledok Sambi

Ledok Sambi merupakan salah satu destinasi wisata yang terletak di Jalan Kaliurang, Kabupaten Sleman, Yogyakarta. Destinasi wisata ini menawarkan pemandangan alam terbuka yang bernuansa alami dan juga asri.

Para pengunjung bisa piknik atau berkemah di lapangan rumput, dan juga di pinggiran sungai yang terletak di sebuah lembah. Kamu juga bisa merasakan sensasi nikmatnya bersantap di tepi aliran sungai yang jernih dengan arus yang tuidak terlalu deras.

Obelix Hills

Obelix Hills menyuguhkan pemandangan outdoor yang unik. Saat petang hari, kamu bisa melihat pemandangan sunset yang memukau dan hijaunya alam dari ketinggian. Disini juga terdapat resto yang mengusung konsep outdoor. Saat malam hari, kamu juga bisa melihat pesona deretan lampu yang gemerlap dan membentang luas.

Heha Sky View

Heha Sky View berada di kawasan perbukitan Gunungkidul. Objek wisata ini hanya berjarak 40 menit dari pusat Kota Yogyakarta. Disini juga terdapat restoran berkonsep modern yang menyajikan menu lezat. Heha Sky View menawarkan beragam spot foto indah untuk selfie atau foto bersama keluarga. (Willy/Djavatoday)

Umbul Besuki Klaten: Info HTM, Fasilitas, Lokasi

Umbul Besuki Klaten merupakan sebuah objek wisata alam berupa pemandian yang memiliki fasilitas lengkap. Objek wisata ini telah ada sejak 2019 dan menjadi favorit...

Curug Cina Subang, Tempat Ngadem yang Photogenic

Curug Cina Subang merupakan sebuah objek wisata alam yang menyuguhkan keindahan air terjun yang memesona. Air terjun ini menawarkan udara sejuk dengan suasana tenang...

Camping Ground Ngampay: Price List, Fasilitas, hingga Daya Tarik

Camping Ground Ngampay merupakan sebuah spot berkemah terbaru yang berlokasi di tengah keindahan alam Rancabali, Ciwidey. Tempat ini menawarkan sensasi bermalam di tengah sejuknya...

Umbul Ponggok Klaten: HTM, Fasilitas, dan Daya Tarik

Umbul Ponggok Klaten merupakan sebuah objek wisata alam sekaligus pemandian yang cukup populer. Pemandian ini begitu alami, bahkan dasarnya masih berupa pasir dan menjadi...

Terpopuler

Lainnya