Rabu, April 17, 2024
namakamu.com
namakamu.com
namakamu banner id
namakamu banner id

Asus RoG Phone 6, Review Desain hingga Kamera

namakamu.com
namakamu.com
namakamu banner id
namakamu banner id

Asus RoG Phone 6 merupakan smartphone gaming yang baru rilis pada September lalu dengan masa pre order satu setengah bulan. Artinya, smartphone ini baru tersedia pada November 2022 ini. Untuk Anda para gamers, smartphone ini bisa menjadi rekomendasi yang menjanjikan. Asus mengklaim kualitasnya the best dan memiliki performa tinggi.

Tertarik membeli hp ini? Simak terlebih dahulu review-nya berikut ini!

Desain Asus RoG Phone 6

Asus RoG Phone 6 memiliki desain yang sangat merepresentasikan ‘hp gaming’. Mulai dari temanya yang ala cyberpunk, modul kamera dengan model bak robot, dan tulisan RoG 06 yang futuristik. Menariknya, body belakangnya terlapisi layar OLED bernama RoG Vision yang bisa Anda custom warna dan modenya. Ini menjadi ciri khas Asus di tiap produk unggulannya.

Baca Juga: Review iPhone 14, Ada Upgrade yang Tak Terlihat

Bagian belakang tersebut berlapis kaca Gorilla glass 3 dengan frame metal yang solid. Kaca depannya menggunakan Victus dengan sensor lengkap dan speaker di atas, bawah, dan depan. Kualitas speaker hp gaming ini tak perlu Anda ragukan lagi, suaranya kuat, bass-nya all out, dan staging-nya bagus. Anda bisa menambahkan aksesoris lainnya, seperti casing dan Kunai Gamepad.

Dengan Kunai Gamepad, Anda bisa bermain game ala console handheld ataupun joystick. Asus RoG Phone 6 juga memiliki aksesoris kipas bernama AeroActive Cooler 6 dengan desain keren. Meskipun sedikit bising, kipas ini berfungsi baik untuk mendinginkan hp mulai dari mode dingin, ekstrem, dan mode frozen. Aksesoris lainnya yakni tombol trigger dan fungsi stand yang jarang kita temui di selain hp gaming.

Di sisi kanan hp terdapat tombol power dan volume, air trigger, dan ada shoulder button dengan teknik touch. Sementara sisi kirinya terdapat port USB C 3.1 yang bisa input charger, display out, atau aksesoris dan slot dual SIM. Bagian atas ada mikrofon, sedangkan di bawah ada mikrofon, port USB C, dan headphone jack.

Selain aksesoris, fitur softaware-nya juga tidak kalah menarik, misalnya fitur wallpaper yang bisa berubah secara dinamis. Smartphone yang memiliki bobot 239 gram ini menggunakan ZenUI sebagai basic-nya. Dengan dua kali masa update operation system dan security patch selama 24 bulan. Ini termasuk singkat untuk level smartphone kelas atas.

Layar 165Hz

Satu lagi keunggulan dari Asus RoG Phone 6, yakni layarnya yang memiliki referesh rate 165Hz! Dengan 720 Hz Touch Sampling, 1 ms response time, resolusi 1080p, dan panel AMOLED Samsung. Ukuran layarnya ini sekitar 6,78 inci, cukup luas padahal bazelnya tidak begitu tipis. Dengan spesifikasi yang di atas rata-rata, layarnya bisa menghasilkan output warna dan kecepatan saat scroll yang membuat penggunanya nyaman.

Harga Asus RoG Phone 6

Hp ini termasuk high range dengan beberapa variasi harga yang berbeda. Untuk yang basic harganya Rp10.999.000 dengan RAM 8GB dan internal 256GB. Menjadi Rp14 juta  jika Anda memilih yang kapasitas RAM 12GB dan internal memory 256GB. Bagian menariknya adalah varian pro yang memiliki RAM 18GB dan memori internal 512GB, lebih besar dari komputer!

Chipset dan Performa Bermain Game

Sebagai hp gaming, Asus RoG Phone 6 tentu memiliki chipset super kencang yakni Snapdragon 8+ Gen 1. Performanya hp ini akan tetap terjaga asalkan kita menggunakannya dalam batas wajar, jangan sampai suhu hp tinggi secara terus-menerus. Melansir saluran YouTube GadgetIn, skor AnTuTu 9 hp ini tembus di angka 1,1 juta tanpa kipas. Kestabilan performanya memang tidak main-main.

Performa saat bermain game Mobile Legends menunjukkan grafik rata-rata 60fps, sedangkan PUBGM menyentuh angka 90fps. Performa yang sesuai dengan kualitas hardware hp ini, kalaupun turun hanya mentok di angka 50fps. Dengan atau tanpa menggunakan kipas, refersh rate-nya tidak begitu jauh berbeda.

Malah kipas ini lebih berfungsi untuk menjaga suhu hp saat bermain game agar lebih dingin dan nyaman. Suhu terpanas tanpa kipas bisa menyentuh 44 derajat, sedangkan menggunakan kipas hanya 39 derajat. Ini bisa menjaga umur hp lebih panjang, tetapi baterai hp memang sedikit terkuras. Jadi, gunakan kipasnya saat bermain game berat saja, ya!

Baterai Asus RoG Phone 6

Asus RoG Phone 6 memiliki kapasitas baterai 6.000 mAh, maklum hp gaming. Lama pengisian daya sekitar satu jam dengan charger bawaan berkekuatan 65Watt. Keunikan lainnya yang Asus berikan adalah Anda bisa menggunakan mode passthrough agar listriknya tidak masuk ke baterai. Namun, langsung masuk ke sistem, jadi baterai hp bisa lebih awet.

Kamera Asus RoG Phone 6

Meskipun hp gaming, RoG 06 tak menyepelekan spesifkasi kameranya yang memilii resolusi 50MP untuk kamera utama. Perekaman videonya bisa sampai 8K dengan kelengkapan kamera lain seperti ultrawide 13MP, makro 5MP, dan kamera depan 12MP. Bagaimana kualitas fotonya? Gambar yang menjadi output terlihat tajam, warna kontras, dan sedikit oversharpening.

Itulah mengapa fotonya terlihat tidak begitu natural dan dynamic range-nya pun tidak seperti flagship hp biasa lainnya. Meskipun kualitas saat memotret dalam kondisi low light kurang tajam, kualitasnya tetap bagus untuk seukuran hp gaming. Untuk kamera depannya, bisa merekam di resolusi 4K 30 fps. Gambar yang tertangkap tidak terlihat kontras warnanya dan terasa terlalu zoom in, efek teknologi EIS.

Asus RoG Phone 6 memang tidak seperti Samsung, Oppo, ataupun iPhone yang memiliki spesifikasi kamera top level. Namun, bagi Anda para gamers, hp ini sudah lebih dari lengkap untuk menjadi daily driver yang bisa Anda andalkan. Mulai dari performa, desain, aksesoris, baterai, hingga layarnya yang canggih. Jadi, sudah siap untuk bermain game dengan hp gaming ini? (Ris/Djavatoday)

Vivo V30 Pro, Review Desain, Kamera, hingga Baterai

Vivo V30 Pro merupakan ponsel pintar terbaru dari V series yang baru rilis sejak satu bulan lalu dengan harga 9 jutaan. Ponsel pintar ini...

Redmi Note 13 Pro+, Memori Luas untuk Harga 6 Juta!

Redmi Note 13 Pro+ telah rilis beberapa waktu lalu dengan berbagai spesifikasi menarik yang menjadi andalannya. Beberapa spesifikasi yang smartphone ini tonjolkan adalah terletak...

Perbedaan Microsoft 365 dengan Microsoft Office 2021

Halo good people. Beberapa pengguna Microsoft office tidak mengetahui perbedaan Microsoft 365 dengan Microsoft Office 2021. Apa saja sih perbedaannya? Yuk kita bahas. Siapa yang...

Samsung Galaxy A55 5G, Hp Mid-range yang Recommended!

Samsung Galaxy A55 5G merupakan smartphone kelas middle range dengan rate harga Rp6 jutaan yang recommended. Harganya tidak jauh beda dengan seri A54 ataupun...

Terpopuler

Lainnya