Sabtu, November 23, 2024

Cara Mengatasi Kecanduan Gadget Pada Anak Paling Efektif

Kecanduan terhadap gadget merupakan salah satu kebiasaan buruk yang perlu kita atasi. Selain berbahaya bagi kesehatan kecanduan terhadap gadget dapat merusak mental serta psikis seseorang. Lantas, bagaimana cara mengatasinya? Sebelum jauh membahas tentang bagaimana cara mengatasi kecanduan gadget, kita perlu mengetahui terlebih dahulu apakah seseorang mengalami kecanduan terhadap gadget ataupun tidak. Berikut ciri-cirinya.

Salah satu cirinya adalah tidak mau melakukan aktivitas di luar rumah dan lebih memilih memainkan gadget secara terus-menerus.

Selain itu, apabila anak selalu minta di berikan gadget dan jika tidak diberi anak akan mengamuk anda perlu waspada. ada kemungkinan si anak telah kecanduan terhadap gadget.

Cara Mengatasi Kecanduan Gadget Pada Anak

Batasi Waktu Pemakaian Gadget

Kecanduan terhadap gadget memang sesuatu hal yang tidak baik. Namun, bukan berarti pemakaian gadget harus di hindari. Karena bagaimanapun teknologi memiliki peran penting dalam perkembangan anak. Yang harus kita lakukan adalah membatasi pemakaian gadget itu sendiri.

Perbanyak Aktivitas Bersama Anak

Dengan memperbanyak aktivas baik di dalam rumah maupun di luar rumah akan sedikit mengalihkan perhatian kita terhadap gadget. Sebagai contoh, anda bisa mengajak anak bepergian ataupun berolahraga.

Sediakan Permainan Alternatif

Alasan anak ketergantungan terhadap handphone salah satunya adalah si anak merasa bosan tidak ada kegiatan ataupun aktivitas yang bisa di lakukan. sehingga melampiaskan rasa bosannya terhadap gadget.

Maka dari itu untuk mengatasi hal tersebut anda bisa coba mengunakan permainan alternatif lainnya. Carilah permainan yang edukatif dan bisa membuat anak tertarik serta fokus terhadap permainan tersebut.

Berikan Contoh Yang Baik

Sudah sepantasnya orang tua memberikan contoh yang baik terhadap anaknya. Yang dilihat oleh anak akan lebih mudah di tiru di bandingkan dengan apa yang di dengar. Oleh karena itu, berilah contoh yang baik kepada anak-anak anda. Letakan gadget anda dan temukanlah kebersamaan bersama anak anda.

Mengetahui Dampak Dari Kecanduan Gadget

Tidak ada salahnya untuk mencoba mensosialisasikan akan dampak dari kecanduan gadget kepada anak anda. Setelah mengetahui akan bahayanya anak mungkin akan berpikir dua kali untuk terlalu sering menggunakan gadget.

Bersikap Disiplin Dan Tegas

Cara mengatasi kecanduan gadget lainnya adalah bersikap disiplin dan tegas. Anda mungkin sering merasa tak tega saat melihat anak anda menangis karena tidak dapat menggunakan gadget. Sehingga membuat anda mengalah dan membiarkan anak menggunakannya.

Padahal, hal itulah yang dapat membuat si anak semakin kecanduan terhadap gadget. Cobalah untuk bersikap disiplin dan tegas dalam mengatur penggunaan gadget pada anak anda. 

Well, setelah mengetahui cara mengatasi kecanduan gadget di atas kini saatnya untuk anda menerapkan nya dalam kehidupan sehari-hari.  Semoga berhasil. (Pe/Djavatoday)

Bahaya Paparan Zat Kimia, Berikut Dampak Terlalu Sering Mengonsumsi Snack Kemasan

Mengonsumsi snack kemasan menjadi pilihan praktis untuk camilan kapan pun dan di mana pun. Snack kemasan hadir dengan berbagai rasa yang menggugah selera, mulai...

Bunda, Yuk Kenali Penyebab, Gejala dan Cara Pencegahan Gondongan Pada Anak

Gondongan atau gondongan adalah infeksi yang disebabkan oleh virus yang menyerang kelenjar parotis, yaitu kelenjar penghasil air liur yang terletak di dekat telinga. Penyakit...

Manfaat Ubi Ungu untuk Kesehatan, Sobat Djava Wajib Tahu!

Manfaat ubi ungu ternyata sangat beragam, lho, Sobat Djava, baik untuk organ dalam tubuh hingga kecantikan. Tanaman berakar ini tak hanya memiliki rasa yang...

Tips Kesehatan Menghadapi Musim Hujan

Musim hujan sering kali membawa sejumlah tantangan kesehatan yang perlu diantisipasi. Curah hujan yang tinggi dapat memicu berbagai penyakit, mulai dari flu hingga demam...

Terbaru