Minggu, April 21, 2024

Wagub Jabar Salurkan Bantuan Sembako ke Sopir Angkutan di Ciamis

Berita Ciamis (Djavatoday.com),- Wakil Gubernur Jabar Uu Ruzhanul Ulum menyalurkan bantuan sembako bagi para sopir angkutan di Terminal Ciamis, Jawa Barat, Sabtu (7/8/2021). Hadir juga dalam kegiatan ini Sekda Ciamis Tatang beserta jajaran pejabat Dishub Ciamis.

Uu mengatakan penyaluran bantuan sembako ini sebagai bentuk kepedulian Gubernur Jabar Ridwan Kamil bagi warga yang terdampak pandemi. Salah satu warga yang terdampak adalah para awak angkutan.

“Kami menyalurkan bantuan sembako ini tidak hanya di Ciamis saja, tapi juga ke beberapa daerah lainnya. Mudah-mudahan dengan bantuan ini masyarakat tetap semangat meski kondisi pandemi Covid-19 belum berakhir,” ujar Uu.

Uu menyebut bantuan paket sembako untuk sopir angkutan di Ciamis ini terbilang sederhana. Tapi ini sebagai bentuk perhatian sekaligus juga silaturahmi bersama para awak angkutan.

Uu menjelaskan sekarang sejumlah bantuan pun mulai turun dari berbagai pintu. Seperti dari Kementerian Sosial hingga Pemkab Ciamis pun turut memberikan bantuan.

“Semoga bantuan ini sedikitnya dapat meringankan beban masyarakat yang kondisinya sulit dan benar-benar membutuhkan bantuan dalam bentuk apapun. Sebab, saat ini warga terdampak pandemi,” jelasnya.

Agus, salah seorang sopir angkutan umum di Terminal Ciamis berterima kasih atas bantuan sembako yang diberikan Wagub Jabar. Sembako tersebut baginya sangat berarti disaat kondisi serba sulit ini. Minimal bisa menyambung untuk kebutuhan makan.

“Disaat kondisi pandemi ini penumpang sangat sepi. Sebab anak-anak sekolah libur dan warga yang bepergian sekarang tidak banyak. Mudah-mudahan pandemi Covid-19 ini segera berakhir,” pungkasnya. (Ayu/CN/Djavatoday)

Jelang Kompetisi Liga 3 Nasional, Ini Sejumlah Pekerjaan Rumah PSGC Ciamis

Berita Ciamis (Djavatoday.com),- PSGC Ciamis sangat serius dalam menatap kompetisi Liga 3 Nasional. Mengingat target dari manajemen adalah lolos ke Liga 3. Berbagai persiapan...

Gudang Telur di Ciamis Hangus Terbakar Diduga Korsleting Listrik

Berita Ciamis (Djavatoday.com),- Gudang penyimpanan telur di Dusun Gunungsari, Desa Panyingkiran, Kecamatan Ciamis, Kabupaten Ciamis, Jawa Barat, hangus terbakar. Perisitwa itu terjadi pada Minggu...

Partai Golkar Ciamis Usung Herdiat Pada Pilkada 2024

Berita Ciamis (Djavatoday.com),- Partai Politik di daerah mulai melakukan persiapan dalam menghadapi Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) 2024. Sejumlah nama bakal calon pun mulai diusung...

Engkus Sutisna Jadi Penjabat Bupati Ciamis, Berikut Profilnya

Berita Ciamis (Djavatoday.com),- Masa kepemimpinan Bupati Ciamis Herdiat Sunarya dan wakil Bupati Ciamis Yana D Putra berakhir 20 April 2024. Penjabat (Pj) Gubernur Jawa...

Terpopuler

Lainnya