Jumat, April 19, 2024

Wabup Ciamis Ajak Masyarakat Untuk Bijak dalam Penggunaan Medsos

Djavatoday.com, Ciamis Wakil Bupati Ciamis, Yana D Putra membuka talkshow tentang Toleransi di Era Digital yang diselenggarakan oleh Kementerian Komunikasi dan Informatika RI. Kegiatan tersebut diselenggarakan secara virtual dari Pondok Pesantren Darussalam Ciamis, Kamis (17/6). Dalam sambutannya, Yana mengajak masyarakat untuk lebih bijak dalam penggunaan media sosial atau medsos.

“Medsos merupakan salah satu media digital yang sangat berpengaruh. Dalam penggunaannya kita harus betul-betul bijak, jangan sampai hilang kontrol,” katanya.

Menurutnya, penggunaan medsos sebagai media kritik yang bersifat konstruktif sangat dibolehkan. Jangan sampai disebutkan sebagai penghinaan.

“Kritik yang membangun melalui medsos itu sangat boleh. Jangan semena-mena Men-judge (menghakimi) sebagai penghinaan apalagi sampai disebut radikal, ” tegas Yana.

Memanfaatkan medsos sebagai sarana untuk kita membangun toleransi antar sesama. Jangan sampai medsos membuat terjebak dalam radikalisme dan terorisme.

“Manfaatkan secara bijak (medsos), bangun persatuan dan kesatuan diantara kita untuk mewujudkan kebhinekaan, ” tambahnya.

Kegiatan Talkshow diisi dengan diskusi panel yang diisi oleh Direktur Informatika Komunikasi Publik Hukum Kemenkominfo, Bambang Gunawan. Perwakilan dari kepolisian Ciamis dan majelis pengasuh Ponpes Darussalam, KH Fadlil Yani Ainusyamsi atau akrab disapa Ang Icev. *ArifinAT

TNI Sumedang Bangun Saluran Air Bagi Warga yang Terdampak Longsor di Permukiman

Berita Ciamis (Djavatoday.com),- TNI Koramil 1009 Tomo Kodim 0610 Sumedang menggelar kegiatan karya bakti. TNI membantu masyarakat membangun saluran air di Dusun Cirendang, Desa...

Kirab Mahkota Binokasih di Ciamis Jadi Edukasi Sejarah untuk Masyarakat

Berita Ciamis (Djavatoday.com),- Kirab Mahkota Binokasih dari Keraton Sumedang Larang telah dilaksanakan dua hari di Kabupaten Ciamis, Selasa-Rabu (16-17/5/2024). Kirab digelar di dua tempat...

Momen Bupati Ciamis Herdiat Pamit saat Halalbihalal di Akhir Masa Jabatan, Ini Pesannya

Berita Ciamis (Djavatoday.com),- Masa jabatan Bupati dan wakil Bupati Ciamis, Herdiat Sunarya dan Yana D Putra hanya tinggal sehari yakni 20 April 2024. Bupati...

Pilu Nunu, Ngungsi di Musala gegara Rumahnya di Panawangan Ciamis Terancam Longsor

Berita Ciamis (Djavatoday.com),- Bencana longsor terjadi di Desa Nagarawangi, Kecamatan Panawangan, Kabupaten Ciamis, pada Jumat (14/4/2024). Longsor itu membuat rumah milik Nunu (38) terancam. Nunu...

Terpopuler

Lainnya