Rabu, Januari 15, 2025

Polsek Panjalu Tangkap 3 Pencuri Spesialis Sekolah

Berita Ciamis (Djavatoday.com),- Polsek Panjalu Polres Ciamis berhasil tangkap 3 orang pencuri spesialis sekolah. Mereka beraksi di beberapa sekolah dasar (SD) dan Madrasah Ibtidaiyah (MI) di wilayah Panjalu Ciamis.

Kapolsek Panjalu Iptu Yaya Koswara menuturkan 3 pencuri spesialis sekolah itu melancarkan aksinya di MI Hegermanah, Kecamatan Panjalu pada Selasa (15/11/2022) sekitar pukul 01.30 WIB.

Setelah mendapat laporan dari pihak sekolah, polisi kemudian memburu para pelaku pencurian. Hasilnya, polisi berhasil mengamankan 3 pelaku pencurian.

“Kami berhasil mengangkat 3 tersangka. Masing-masing berinisial TT (35), JAH (18), dan AG (16). Selain itu masih ada satu orang pelaku yang masih DPO,” kata Iptu Yaya Koswara, Rabu (16/11/2022).

Iptu Yaya menjelaskan pihaknya bergerak cepat untuk menangkap pelaku setelah melakukan olah TKP dan mengetahui identitas pelaku.

“Dalam waktu kurang dari 24 jam, kami berhasil menemukan tersangka dan mengamankannya. Barang bukti berupa buku perpustakaan milik MI Hegermanah,” jelasnya.

Hasil pemeriksaan, para tersangka melakukan aksinya tidak hanya ke sekolah-sekolah. Namun juga melakukan pencurian mesin pertanian dari kebun warga lebih dari satu kali.

“Dari hasil pengembangan. 3 tersangka pencurian dengan pemberatan ini melakukan aksi di beberapa TKP. Ada 15 TKP dengan rincian 5 sekolah, 6 pabrik kayu, 2 kebun warga, juga beberapa TKP yakni Kawali, Rancah dan Panawangan,” jelasnya.

Iptu Yaya Koswara mengatakan pihaknya saat ini masih melakukan pengejaran terhadap seorang pelaku yang kini sudah masuk DPO. Atas perbuatannya, tersangka terjerat dengan Pasal 363 KUHPidana. (Ibay/CN/Djavatoday)

Dedikasi Abah Darman, Penjaga Palang Kereta Api di Desa Karangkamulyan Ciamis

Berita Ciamis (Djavatoday.com),- Abah Darman (85), warga Kecamatan Cisaga, Kabupaten Ciamis, Jawa Barat, tetap setia menjaga palang pintu rel kereta api di Dusun Cibeka,...

Operasi Gaktibplin, Upaya Propam Polres Ciamis Tingkatkan Disiplin dan Cegah Anggota Main Judol

Berita Ciamis (Djavatoday.com),- Ada yang berbeda dalam apel pagi yang digelar di halaman Markas Kepolisian Resor (Polres) Ciamis, Jawa Barat, Senin (13/1/2025). Selain mengecek...

Menanti Performa Apik PSGC Ciamis di Empat Laga Penutup Babak Awal Kompetisi Liga Nusantara

Berita Ciamis (Djavatoday.com),- Kompetisi Liga Nusantara 2024/2025 memasuki fase krusial. Persaingan di grup A semakin sengit, dengan enam dari delapan tim masih memiliki peluang...

DPRD Mengumumkan dan Menetapkan Bupati Ciamis Terpilih Hasil Pilkada 2024

Berita Ciamis (Djavatoday.com),- DPRD Kabupaten Ciamis menggelar rapat paripurna untuk mengumumkan dan menetapkan pasangan Dr. H. Herdiat Sunarya dan almarhum H. Yana D. Putra...

Terbaru