Kamis, April 25, 2024

Khusus untuk Pelajar Ciamis, Jajan di Food Truck Ini Boleh Pakai Sampah Botol Plastik

Berita Ciamis (Djavatoday.com),- Khusus untuk para pelajar Ciamis, bisa jajan dengan makanan kekinian hanya dengan sampah botol plastik air mineral. Tinggal datang ke kawasan Alun-alun Ciamis dan cari Food Truck Galendo.

Program jajan dengan sampah ini dicetuskan oleh Rudiat, Owner Galendo Food Truk Ciamis. Tujuannya untuk mendukasi pada pelajar agar lebih peduli terhadap kebersihan lingkungan. Sekaligus juga ikut membantu menghemat pengeluaran orang tua yang jajan anaknya.

Rudiat pun mengajak para pakar untuk menabung sampah botol plastik bekas air mineral. Nantinya bisa menukarkannya dengan makanan dan minuman kekinian. Seperti toast, souffle pancake jepang hingga es coklat plus roti celup.

Food Truck ini biasa mangkal di seputaran Alun-alun Ciamis dan Masjid Agung. Harga makanan di kantin berjalan ini pun cukup terjangkau hanya serba Rp 10 ribu.

Owner Galendo Food Truck Rudiat menuturkan inspirasi program jajan dengan sampah ini karena ingin membantu meringankan beban orang tua. Tapi anak-anaknya pun bisa mengikuti tren dengan jajan makanan kekinian.

Rudiat menyebut pada program ini, ia tidak mencari keuntungan materi. Ia hanya ingin memberikan edukasi masyarakat terutama pelajar dan mahasiswa untuk peduli terhadap lingkungan. Seperti tidak membuang sampah sembarangan.

“Syaratnya, setiap pelajar harus membawa 25 botol bekas air mineral minimal ukuran 600 mili. Kemudian menukarkannya dengan 1 jenis jajanan kekinian,” ungkap Rudiat, Senin (28/11/2022).

Setiap harinya, Rudiat menyediakan 30 porsi untuk program jajan dengan sampah ini.

“Semoga program jajan dengan sampah ini diharapkan dapat membantu meringankan beban pengeluaran orang tua, terutama untuk jajan anak-anak mereka,” jelasnya. (Ayu/CN/Djavatoday)

Calhaj di Kecamatan Baregbeg Ciamis Usianya Rata-rata Muda, Ada yang 23 Tahun

Djavatoday.com,- Calon jemaah haji (Calhaj) asal Kecamatan Baregbeg, Kabupaten Ciamis pada tahun 2024 usianya rata-rata berusia muda, bahkan ada yang usianya 23 tahun. Hal tersebut...

Pastikan ASN Netral dalam Pilkada, PMII STITNU datangi Pemda Pangandaran

Djavatoday.com,- Pergerakan Mahasiswa Islam Indonesia (PMII) Komisariat STITNU Al Farabi Pangandaran mendatangi Kantor Pemerintah Kabupaten Pangandaran, Selasa (23/4/2024). Dalam pertemuan tersebut, mereka menyuarakan pentingnya netralitas...

Tiga Desa di Cikoneng Ciamis Dilanda Longsor, Satu Rumah dan Jalan Terdampak

Djavatoday.com,- Akibat hujan deras, sebanyak tiga desa di Kecamatan Cikoneng, Kabupaten Ciamis dilanda tanah longsor. Bahkan, ada satu rumah tertimpa material longsor, Kamis (25/4/2024). Adapun...

Tebing di Sadananya Ciamis Longsor, Satu Rumah Terancam

Djavatoday.com,- Tebing sepanjang 6 meter dengan tinggi 8 meter dan lebar 4 meter di Desa Sadananya, Kecamatan Sadananya, Kabupaten Ciamis longsor, Rabu (24/4/2024). Dampak tebing...

Terpopuler

Lainnya