Minggu, April 21, 2024

Ciptakan Harkamtibmas, Polres Ciamis Laksanakan OPS Bina Kusuma Lodaya

Berita Ciamis (Djavatoday.com) – Dalam upaya ciptakan Harkamtibmas, Polres Ciamis melaksanakan operasi Bina Kusuma Lodaya tahun 2023.

Operasi Bina Kusuma Lodaya tahun 2023 dilaksanakan oleh seluruh satuan fungsi dan Polsek jajaran Polres Ciamis.

Seperti yang saat ini sedang jajaran Polsek Cikoneng, Polres Ciamis lakukan, Selasa (23/5/2023).

Adapun yang melaksanakan kegiatan tersebut yakni Aipda Luswandi Kurniawan, anggota Polsek Cikoneng Polres Ciamis.

Kegiatan operasi tersebut dibawah pimpinan Kapolsek Cikoneng Kompol Ipin Tasripin.

Kapolres Ciamis, AKBP Tony Prasetyo Yudhangkoro mengatakan, operasi tersebut dalam rangka cipta kondisi antisipasi gangguan kamtibmas.

Anggota Polri hadir melakukan patroli ke sejumlah keramaian dan pemukiman warga lebih masif untuk memberikan himbauan kamtibmas.

“Jadi dalam operasi ini untuk menyampaikan himbauan kamtibmas guna terciptanya Harkamtibmas yang kondusif di wilayah hukum Polres Ciamis,” katanya.

Sementara itu, Kapolsek Cikoneng Polres Ciamis, Kompol Ipin Tasripin menuturkan, tingkat Polsek Cikoneng hari ini warga di Pasar Sindangkasih.

Anggota menyampaikan himbauan kamtibmas kepada warga dalam rangka antisipasi tindak kriminalitas dan penyakit masyarakat lainnya.

“Operasi Bina Kusuma Lodaya 2023, Satgas di wilayah hukum Polsek Cikoneng menyampaikan himbauan Kamtibmas kepada warga di Pasar Sindnagkasih,” ucapnya.

“Kami harap tetap kordinasi dengan Polri apabila ada gangguan Kamtibmas di lingkungannya. Sehingga masyarakat merasa nyaman dan aman,” pungkasnya. (Ayu/AA/Djavatoday.com)

Partai Golkar Ciamis Usung Herdiat Pada Pilkada 2024

Berita Ciamis (Djavatoday.com),- Partai Politik di daerah mulai melakukan persiapan dalam menghadapi Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) 2024. Sejumlah nama bakal calon pun mulai diusung...

Engkus Sutisna Jadi Penjabat Bupati Ciamis, Berikut Profilnya

Berita Ciamis (Djavatoday.com),- Masa kepemimpinan Bupati Ciamis Herdiat Sunarya dan wakil Bupati Ciamis Yana D Putra berakhir 20 April 2024. Penjabat (Pj) Gubernur Jawa...

Mitos Pantangan Warga Sumedang Kunjungi Situ Panjalu Ciamis Terpecahkan Lewat Kirab Mahkota Binokasih

Berita Ciamis (Djavatoday.com),- Setelah sekian lama mitos pantangan atau larangan warga Sumedang mengunjungi/menyeberangi Situ Lengkong Panjalu, Ciamis kini terpecahkan. Hal itu ditandai dengan even...

Akhiri Masa Jabatan Bupati Ciamis Herdiat Lantik 146 Pejabat, Andang Firman Jadi Sekda

Berita Ciamis (Djavatoday.com),- Bupati Ciamis Herdiat Sunarya mengakhiri masa jabatan dengan melantik dan ambil sumpah 146 pejabat Pemkab Ciamis. Pelantikan dilaksanakan di halaman Pendopo...

Terpopuler

Lainnya