Berita Ciamis (Djavatoday.com),- Asosiasi Petani Milenial Galuh Ciamis menggelar gerakan tanam 40 ribu porang di kawasan blok Sayang Kaak Gunung Cupu, Kabupten Ciamis, Jawa Barat, Minggu (20/12/2020).
Kegiatan ini kerjasama dengan Karang Taruna dan Dinas Pertanian Tanaman Pangan Ciamis. Hadir juga Petani Penggiat Porang (P3N) Ciamis.
Kepala Dinas Pertanian Tanaman Pangan Ciamis Slamet Budi Wibowo mengapresiasi para petani milenial Galuh Ciamis dengan penanaman 40 ribu porang ini dengan memanfaatkan lahan kosong ini bisa menjadi pilot projek bagi daerah lain.
Dinas Pertanian Ciamis pun akan membantu para petani dalam memasarkan porang. Salah satunya bekerja sama dengan CV Sanindo Putra Bandung yang siap menampung hasil panen porang.
“Porang ini menjanjikan menjadi komoditas yang diminati. Kami pun siap melakukan pendampingan kepada para petani milenial Galuh Ciamis dalam membudidaya sampai membantu pemasarannya,” ucapnya.
Ketua Dewan Pertimbangan P3N Ciamis Nur Muttaqin menyebut saat ini porang sedang terkenal dan banyak diminati. Sehingga hal ini menjanjikan untuk meningkatkan kesejahteraan para petani. Ia mengaku saat ini pun tengah menanam porang di lahan seluas 4 hektar.
“Ini sangat cocok, selain menanam porang, kondisinya pun sangat cocok jadi sebuah destinasi wisata,” ucapnya.
Ketua Ketua Asosiasi Petani Porang Milenial Galuh Rd Ega Anggara Al-Kautsar mengatakan dengan aksi penanaman 40 ribu porang ini menjadi bukti pemuda pun mampu berkiprah dalam bidang pertanian.
“Kami pun sebagai generasi milenial bisa dan siap bertani. Karena pertanian saat ini sangat menjanjikan untuk kesejahteraan. Kami bangga jadi petani,” pungkasnya. (AY/Djavatoday)